News
Selasa, 22 November 2016 - 15:45 WIB

SERBA LIMA : 5 Fenomena Angka-Angka "Keramat", yang Ke-3 Nyaris Tak Masuk Akal

Redaksi Solopos.com  /  Jafar Sodiq Assegaf  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - King Louis XVI (signalng.com)

Serba lima kali ini membahas tentang kebetulan yang berhubungan dengan angka

Solopos.com, SOLO – Kemunculan angka secara misterius dan berpola dalam kehidupan sehari-hari menjadi salah satu sebab kenapa angka tersebut dianggap spesial. Bahkan ada yang membuatnya menjadi keramat dan terkesan punya kekuatan metafisik.

Advertisement

Dihimpun Solopos.com, dari buku 136 Kebetulan yang Menakjubkan karya Vikas Khatri, Minggu (20/11/2016), inilah lima kebetulan menakjubkan yang berhubungan dengan angka;

Raja Louis XVI dan Angka 21

Raja Louis XVI menjadi raja Perancis mulai 1774 hingga 1791. Raja ini memiliki hubungan tidak harmonis dengan angka 21. Ketika masih anak-anak, pria bernama asli Louis Auguste de France itu diperingatkan oleh seorang astrolog. Ia disarankan agar berhati-hati dengan angka 21. Sebagai anak-anak, Louis XVI takut dengan peringatan itu dan selalu menghindari aktivitas berlebihan di tanggal 21.

Advertisement

King Louis XVI (signalng.com)

Hal itu dilakukan Louis XVI hingga menjabat sebagai Raja Perancis. Meski demikian, takdir memang tidak bisa dihindari. Tanggal 21 Juni 1791 Louis XVI dan Ratu Marie Antoinette ditangkap pasukan revolusi. Satu tahun berselang, 21 September 1792, Perancis resmi menghapuskan sistem pemerintahan monarki dan berubah menjadi republik. Pada 21 Januari 1793, Louis XVI tewas dihukum mati.

Ronald Reagan dan Angka 7

Advertisement

Ronald Reagan merupakan presiden ke-40 Amerika Serikat. Ia menjabat presiden mulai 1981 hingga 1989. Ronald disebut memiliki hubungan dekat dengan angka tujuh. Baik sebelum menjadi predisen hingga dirinya turun dari pemerintahan, banyak peristiwa yang dialami Ronald berhubungan dengan angka tujuh.

Ronald Reagan Presiden Amerika Serikat ke-40 (opportunitylives.com)

Sebelum terjun ke ranah politik Ronald pernah bekerja menjadi tim penyelamat di pemandian umum. Selama karirnya di situ, Ronald pernah menyelamatkan 77 pengunjung yang tenggelam. Setelah menjadi Presiden Amerika Serikat, Ronald merayakan ulang tahuk ke-70 di hari ke-17 setelah dirinya dilantik menjadi presiden. Di hari ke-70 menjadi presiden, Ronald mengalami cidera tembakan dari John Hinckely yang berusaha membunuhnya. Peluru yang menembus tubuhnya dipantulkan oleh tulang rusuk ke-7.

Ronald Reagan bermain film pertama kali tahun 1937. Kontrak pertamanya bersama Warner Bros. berdurasi tujuh tahun. Pada 1947 Ronald terpilih menjadi ketua Serikat Kerja Aktor Film di Amerika Serikat. Ronald menjadi Gubernur California pada 1967 dan terpilih kembali pada 1970. Ronald pertama kali mengumumkan pencalonan diri sebagai presiden pada 17 Juli (7) 1980. Ronald turun dari posisi presiden pada usia 77 tahun.

Serba Tujuh

Cerita ini dikirimkan oleh seseorang bernama Anthony S. Clancy. Suratnya ditujukan untuk penulis buku The Roots of Coincidences (Awal Berbagai Kebetulan), Arthur Koestler. Bukunya terbit pada 1973.

Ilustrasi angka tujuh (walpapercave.com)

Dalam suratnya Anthony mengaku sebagai anak ke-tujuh. Lahir pada hari ketujuh, tanggal tujuh bulan ketujuh, tahun ketujuh dari abad. Di ulang tahun ke-27, Anthony melihat pacuan kuda, ia memasang taruhan untuk kuda ketujuh di pacuan ketujuh. Kuda tersebut memiliki kelebihan berat badan tujuh stone (44,5 KG), hal itu membuat peluang kemungkinan sang kuda 1:7. Anthony bertaruh 7 shilling. Hasil pacuannya menempatkan sang kuda di peringkat ketujuh.

Pele dan Kesukaannya Dengan No.10

Pele merupakan pemain sepak bola profesional terbaik sepanjang masa. Ia merupakan penyuka angka 10. Hal itu membuatnya sedikit terobsesi dengan angka tersebut. Selain nomor punggung di tim nasional Brasil yang bertuliskan angka 10, Pele juga membuat hal-hal disekitarnya bertuliskan angka 10.

Pele (panamericanworld.com)

Pele dikabarkan kerap meminta kamar hotel nomor 10 atau lantai 10. Membuat pelat nomor mobilnya menjadi 10 jika dijumlahkan.

Dua Perempuan dan Nomor Seri Mobil

Kisah yang satu ini pernah dimuat di Washington Post pada 1978.  Kebetulan ini melibatkan dua perempuan dengan nama yang sama. Mereka bernama Wanda Marie Johnson. Keduanya juga sama-sama tinggal di Prince George County. Kedua Wanda itu lahir di hari yang sama 15 Juni 1953. Keduanya memiliki dua orang anak yang lahir di rumah sakit yang sama. Kebetulan tentang keduanya tidak berhenti sampai di situ. Kedua Wanda sama-sama memiliki mobil Ford Granada. Sebelas digit pertama nomor seri mobil keduanya sama, hanya tiga dogot terakhir yang berbeda.

Ilustrasi Ford Granada (pinthiscars.com)

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif