Teknologi
Minggu, 20 November 2016 - 07:20 WIB

LAPTOP TERBARU : Notebook Gaming Ramping untuk Video Editing

Redaksi Solopos.com  /  Nina Atmasari  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Asus ROG G501 (rog.asus.com)

Laptop terbaru dari ASUS diluncurkan untuk penggila game online

Harianjogja.com, JAKARTA-ASUS serius memperkuat posisinya dalam membuat sebuah karya videografi serta menjadi perangkat gaming kelas premium. Nvidia GTX 960M yang  memiliki video memori sebesar 4 GB dengan interface GDDR5 dengam jalur bus 128-bit akan menangani segala hal terkait urusan grafis, baik dari game maupun untuk preview video.

Advertisement

Product Marketing Asus Ricky Sam mengatakan dengan jumlah CUDA core mencapai 640, chip grafis itu akan mampu bekerja secara paralel dalam mengolah perintah sehingga proses rendering grafis akan berjalan mulus. Nvidia GTX 960M juga memiliki sejumlah teknologi penting yang mampu memaksimalkan tampilan game yang memukau.

“ASUS ROG G501VW adalah notebook gaming yang dilengkapi dengan panel layar beresolusi 4K. Penggunaan layar beresolusi sangat tinggi mencapai 3480 x 2160 piksel ini, mengizinkan pengguna menampilkan konten gambar dengan sangat jernih dan jelas berkat besarnya jumlah piksel mencapai 4 kali lebih tinggi dari Full HD (1080 x 1920),” katanya dalam rilis yang diterima Harianjogja.com, Kamis (17/11/2016).

Bobot serta dimensi G501VW sangat ringan dan ramping. ASUS G501VW memiliki ketebalan 2,06 cm serta bobot 2,06 kg. Hal ini menjadikannya sebagai salah satu notebook gaming tertipis di kelasnya. Di Indonesia, ASUS G501VW dibanderol seharga Rp18,799 juta.

Advertisement

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif