Otomotif
Jumat, 7 Oktober 2016 - 04:10 WIB

SEPEDA MOTOR HONDA : CBR250RR Dirilis Marc Marquez di Sentul Akhir Bulan Ini

Redaksi Solopos.com  /  Septina Arifiani  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Honda CBR250RR. (Astra-honda.com)

Sepeda motor Honda CBR250RR akan menjalami world premiere di Sentul.

Solopos.com, SENTUL –  Setelah dikenalkan perdana pada Juli 2016, sepeda motor Honda CBR250RR juga akan menjalani seremoni peluncuran global (world premiere) bersama dua pembalap tim Repsol Honda di Motogp 2016 pada akhir bulan ini.

Advertisement

Ada dua seremoni yang disiapkan PT Astra Honda Motor (AHM). Seremoni pertama meliputi kegiatan world premiere, sesi test ride sepeda motor Honda RC213V-S di sirkuit Sentul, dan meet and greet bersama Marc Marquez dan Dani Pedrosa.

Adapun seremoni kedua meliputi peresmian produksi global perdana CBR250RR di pabrik AHM di Karawang dan kegiatan touring menunggang motor tersebut di Bali.

Dikutip Solopos.com dari laman Astra-honda.com, Rabu (5/10/2016), seremoni pertama akan  berlangsung pada 24-25 Oktober. Sehari berikutnya atau pada 26 Oktober akan digelar seremoni kedua namun khusus kegiatan touring diadakan pada 11-12 November 2016.

Advertisement

Sayangnya acara itu bukan untuk umum. Seremoni pertama dikhususkan untuk 70 konsumen beruntung yang telah menginden CBR250RR. Sementara seremoni kedua, peresmian produksi dan touring masing-masing dibatasi 100 peserta dan 25 peserta.

“Kami telah mempersiapkan empat kesempatan eksklusif bagi para konsumen inden sebagai apresiasi kami terhadap tingginya penerimaan model ini di masyarakat,” ungkap Thomas Wijaya, GM Sales Division AHM.

Ia menambahkan, sepeda motor Honda CBR250RR sudah mengantongi pemesanan sebanyak 2.000 unit sejak dikenalkan ke publik tiga bulan lalu. Pesanan terbanyak datang dari wilayah Jakarta dan Jawa Barat.

Advertisement

Di Tanah Air, motor 250 cc dua silinder penantang Kawasaki Ninja 250 dan Yamaha R25 itu akan dijual di kisaran harga Rp63 juta-68 juta untuk varian standar dan Rp69 juta-Rp74 juta untuk varian dengan rem antilock brake system (ABS).

 

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif