News
Sabtu, 24 September 2016 - 15:50 WIB

PILKADA JAKARTA : Dua Pasangan Cagub/Cawagub DKI Selesai Jalani Pemeriksaan Kesehatan

Redaksi Solopos.com  /  Anik Sulistyawati  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Ilustrasi pemilihan umum kepala daerah (JIBI/Harian Jogja/Istimewa)

Pilkada Jakarta akan diikuti oleh tiga pasangan cagub/cawagub.

Solopos.com, JAKARTA – Dua pasangan calon gubernur dan calon wakil gubernur DKI Jakarta yakni Basuki Tjahaja Purnama – Djarot Saiful Hidayat dan Agus Harimurti Yudhoyono – Sylviana Murni, telah selesai menjalani tes kesehatan di RS TNI AL Dr. Mintohardjo, Jakarta, Sabtu (24/9/2016) siang.

Advertisement

“Dokter bilang saya baik-baik saja,” kata Basuki saat ditanya wartawan tentang hasil pemeriksaan kesehatannya.

Sementara itu, Agus Yudhoyono mengaku selama kurang lebih tujuh jam diperiksa kesehatan fisik dan jiwa meliputi tes darah, urine, jantung, paru-paru, THT, mata, dan gigi.

Ia juga mengatakan sempat mengobrol bahkan berswafoto dengan lima pasangan cagub/cawagub lain, termasuk Anies Baswedan dan Sandiaga Uno, pada sela-sela pemeriksaan.

Advertisement

“Oh ya kita seru banget, kita kompak dan kita happy. Tadi sempat selfie juga berenam,” tuturnya.

Ia berharap semangat silaturahmi dan saling mendukung antara ketiga pasangan calon gubernur dan wakil gubernur DKI dapat terus berlanjut demi menciptakan Pilkada DKI 2017 yang demokratis.

Pemeriksaan kesehatan terhadap Basuki-Djarot dan Agus-Sylviana berlangsung pukul 06.30 WIB hingga sekitar pukul 14.00 WIB.

Advertisement

Sementara Anies-Sandiaga yang baru tiba di RSAL Dr. Mintoredjo sekitar pukul 12.30 WIB, hingga kini masih menjalani proses pemeriksaan kesehatan.

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif