Soloraya
Selasa, 6 September 2016 - 15:30 WIB

PENCURIAN BOYOLALI : Ingin Banget Punya Motor, Bocah 11 Tahun Curi Honda

Redaksi Solopos.com  /  Rini Yustiningsih  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Ilustrasi pencurian sepeda motor (Sekar Langit Nariswari/JIBI/Harian Jogja)

Pencurian Boyolali dilakukan seorang bocah yang masih berusia 11 tahun.

Solopos.com, BOYOLALI — Bocah usia 11 tahun asal Boyolali Kota mencuri sepeda motor Honda Astrea C100 Tahun 1990. Aksi ini dilakukannya karena si bocah ingin sekali mempunyai sepeda motor.

Advertisement

PTM, 11, bocah asal Boyolali Kota harus berurusan dengan aparat kepolisian karena mencuri sepeda motor. Berdasarkan informasi yang dihimpun Espos, PTM beraksi pada Sabtu (20/8) dan ditangkap aparat Polres Boyolali, Senin (5/9/2016) malam.

Dia mencuri motor milik Rifan Hidayat, 35, warga Dukuh Bukuning RT 002/RW 003, Desa Kiringan, Kecamatan Boyolali Kota.

Saat itu, Rifan membawa motornya berpelat nomor AD 4847 YD ke kebun yang tak jauh dari kampungnya. Setiba di kebun, Rifan memarkirkan kendaraannya di pinggir jalan dan kunci kontak masih menggantung di motor. Rifan kemudian memanen jagung.

Advertisement

Sekitar pukul 08.30 WIB, dia selesai memanen jagung dan hendak pulang tiba-tiba melihat motornya yang diparkir sudah tidak ada di tempat. Dia berusaha mencari di sekitar kebun namun tidak ditemukan. Rifan kemudian melapor ke Polres Boyolali.

“Setelah dilakukan penyelidikan terungkap pelaku adalah anak-anak, tadi malam sempat kami bawa ke Polres untuk kami interogerasi, namun untuk sementara anak tersebut kami kembalikan kepada orang tua sambil menunggu penyelesaian perkara lebih lanjut,” papar Kapolres Boyolali, AKBP Agung Suyono, melalui Kasatreskrim AKP Muhamad Kariri, kepada Solopos.com, Selasa (6/9/2016).

Saat diinterogerasi polisi, PTM mengakui dia mengambil motor itu sendirian. Dia sengaja mencuri karena ingin punya motor. Di rumahnya ada dua motor, tetapi karena masih kecil orang tuanya pun melarangnya memakai motor.

Advertisement

 

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif