Jogja
Senin, 5 September 2016 - 08:55 WIB

TIMNAS INDONESIA U-19 : Jadwal Uji Coba Dibatalkan Jadi Keputusan Dilematis, Mengapa?

Redaksi Solopos.com  /  Mediani Dyah Natalia  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Salah satu kiper Timnas Indonesia U-19 Muhammad Riandi saat berlatih di Stadion Sepakbola dan Atletik Universitas Negeri Yogyakarta (UNY), Rabu (10/8/2016) pagi. (Arief Junianto/JIBI/Harian Jogja)

Timnas Indonesia U-19 latihan terakhir dibatalkan.

Harianjogja.com, SLEMAN — Pekan terakhir kamp pemusatan latihannya di DIY, tim pelatih Timnas Indonesia U-19 membatalkan rencana uji coba. Seperti diketahui, di pekan terakhirnya, mereka sempat menginginkan ada satu kali lagi laga uji coba menghadapi salah satu kontestan ISC B.

Advertisement

Pelatih Timnas Indonesia U-19 Edward Tjong menyampaikan selain alasan menjaga stamina pemain, keputusan itu dipilih karena ia tengah fokus memulihkan dua pilar lini belakangnya, Habibi dan Arizky Wahyu paskapenyakit cacar air yang mendera mereka. Ia khawatir, jika dipaksakan menggelar laga uji coba, proses pemulihan kedua bek itu nantinya akan terhambat.

Bagi Edu, keputusan itu terbilang dilematis. Pasalnya, performa Garuda Jaya sejauh ini masih belum begitu memuaskannya.

Saat menggelar uji coba terakhir kontra UNY FC misalnya. Kendati unggul tiga gol tanpa balas, anak asuhnya kerap bermain di luar kontrol dan mengabaikan instruksi pelatih.

Advertisement

“Masih banyak yang belum sesuai. Harus sering-sering diingatkan. Padahal sudah mepet waktunya,” keluh Edu.

Selain itu, jarangnya skuat Garuda Jaya mendapatkan lawan tanding berkualitas menyebabkan tidak efektifnya beberapa laga uji coba yang selama ini dilakoninya. Ia menilai, skuatnya tak mendapatkan banyak ujian dari lawan-lawan mereka selama berada di DIY. Dari total lima kali pertandingan, menurut Edu, hanya saat melawan PSIM Jogja lah, skuatnya sedikit teruji.

“Selebihnya, justru kami yang banyak menekan. Padahal saya berharap skuat kami ditekan,” katanya.

Advertisement

Itulah sebabnya, mantan pelatih PS TNI ini nantinya akan lebih banyak memberikan materi latihan berupa taktikal menjelang hari-hari terakhir keberangkatan ke Vietnam. Ia berharap, di sisa waktu yang ada, celah-celah di skuatnya itu bisa sedikit ia perbaiki. Piala AFF U-19 sendiri rencananua akan dimulai pada 11-29 September mendatang.

“Rencana, tanggal 7 September kami sudah harus kembali ke Jakarta untuk bersiap bertolak ke Vietnam,” pungkasnya.

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif