Sport
Selasa, 30 Agustus 2016 - 08:00 WIB

PIALA SOERATIN 2016 : Lini Belakang jadi Momok Persis Jr

Redaksi Solopos.com  /  Ahmad Baihaqi  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Pemain Persis Junior melakukan perenggangan otot sebelum latihan di stadion Sriwedari, Solo, Kamis (18/8). Persis Junior akan menghadapi Persiharjo junior dalam laga Piala Soeratin 2016 zona Jateng grup C di Sukoharjo Minggu (21/8/2016). (JIBI/SOLOPOS/ Sunaryo Haryo Bayu)

Piala Soeratin 2016 diikuti oleh Persis Junior.

Solopos.com, SOLO — Persis Solo Junior memang berhasil memetik kemenangan atas Persipur Purwodadi Junior di Stadion Manahan, Solo, Minggu (29/8/2016). Laskar Sambernyawa Muda menundukkan tim tamu dalam drama tujuh gol yang berkesudahan dengan skor 4-3. Meskipun demikian, hasil apik ini menyisakan pekerjaan rumah bagi tuan rumah lantaran kebobolan lebih dari satu gol.

Advertisement

Ya, Persis Jr sukses melesakkan empat gol yang semua diborong oleh sang striker, Adha Nurrokhim. Adha mencetak hat-trick di menit kedelapan, ke-58, ke-73, dan ke-82. Keunggulan ini nyaris diimbangi tim tamu lewat tigal gol di menit ke-61, ke-66, dan ke-89. Ini menjadi bukti betapa lemahnya lini pertahanan Persis Jr.

Maklum, Persis Jr terpaksa mengandalkan lini belakang lapis kedua lantaran sejumlah penggawa utama mengalami cedera. Dua pemain yang cedera, yakni Rygio Adhi yang menderita engkel bengkak dan Nugroho Agung (otot paha). Sedangkan bek lain, Marsudi Sigit, harus absen karena akumulasi kartu.

“Sebenarnya permainan mereka sudah lumayan. Sayang, stamina mereka terkuras habis sehingga harus rela kebobolan di menit-menit akhir. Alhasil, mereka kehabisan tenaga,” papar pelatih Persis Jr, Nur Hadi El Hamid, kepada Solopos.com, Senin (29/8/2016).

Advertisement

Kondisi fisik yang tak prima ini karena sebagian besar penggawa mengikuti ajang futsal dengan membela sekolah masing-masing pada Sabtu (27/8/2016). Bagaimana pun para pemain masih berstatus siswa sehingga manajemen tak mungkin tak memberi izin mereka memperkuat sekolah. Di samping itu, mereka tak punya waktu untuk recovery karena langsung bermain, Minggu sore.

“Kami tidak bisa melarang karena anak-anak izin ada kegiatan sekolah. Setelah ini kami akan berlatih terkait evaluasi tim, terutama soal penguatan lini belakang. Kami bakal optimalkan peran gelandang serang,” imbuhnya.

Setelah ini Persis Jr mesti melawat ke markas Persipur Jr di Stadion Krida Bakti, Purwodadi, Minggu (4/9/2016) sore. Laga ini sangat menentukan untuk berebut satu tiket ke semifinal. Dalam waktu kurang dari sepekan pelatih yang akrab disapa Memed ini bakal menggeber soal lini pertahanan.

Advertisement

“Kami puas secara hasil, namun permainan anak-anak hari ini tak maksimal. Seharunya gol-gol lawan tak perlu terjadi sehingga selisih gol bisa lebih lebar,” ungkap manajer Persis Jr, Qorib Erick Masykuri.

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif