Jogja
Senin, 29 Agustus 2016 - 00:40 WIB

AIR BERSIH : DIY Jadi Contoh Penghematan Air Bersih Tingkat Nasional

Redaksi Solopos.com  /  Sumadiyono  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Memanfaatkan Air PDAM

Masyarakat DIY mampu memanfaatkan penggunaan air bekas untuk keperluan lain.

Harianjogja.com, JOGJA – Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) menjadi salah satu dari tiga daerah contoh untuk penghematan penggunaan air bersih tingkat nasional, dua daerah lain adalah Nusa Tenggara Timur dan Bali.

Advertisement

“DIY dapat menjadi daerah contoh penghematan air bersih tingkat nasional,” kata Direktur Statistik Kesra Badan Pusat Statistik (BPS) Gantjang Amanullah seperti dikutip Antara, Minggu (28/8/2016).

Menurut dia, dengan kondisi ketersediaan air bersih saat ini, kepedulian masyarakat untuk berhemat dalam menggunakan air bersih menjadi sangat signifikan, terutama dalam mengantisipasi krisis air bersih yang tengah melanda sejumlah daerah di Indonesia.

“Masyarakat DIY mampu memanfaatkan penggunaan air bekas untuk keperluan lain. Hal ini menunjukkan tingkat kesadaran dan kepedulian masyarakat yang cukup tinggi terhadap lingkungan dan ketersediaan air bersih di Yogyakarta,” katanya.

Advertisement

Gantjang mengharapkan daerah lain juga mengikuti langkah Yogyakarta dalam menghemat penggunaan air bersih dengan memanfaatkan air bekas untuk keperluan lain.

Ia menambahkan tujuan BPS melakukan penghitungan data daerah yang mampu memanfaatkan penggunaan air bekas untuk keperluan lain adalah untuk melihat kemampuan setiap daerah dalam mencermati dan mengantisipasi berkurangnya ketersediaan air bersih di Indonesia.

Sebelumnya, BPS mencatat Provinsi Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) sebagai daerah terbaik ketiga yang melakukan penghematan air bersih periode 2014. Nilai DIY sebesar 10,47 persen berada di bawah Nusa Tenggara Timur 26,91 persen dan Bali sebesar 17,14 persen.

Advertisement

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif