Sport
Kamis, 25 Agustus 2016 - 08:35 WIB

LSN 2016 : Menpora Bakal Buka LSN Babak Region DIY

Redaksi Solopos.com  /  Jumali  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Menteri Pemuda dan Olahraga, Imam Nahrawi. (JIBI/Solopos/Antara/Andika Wahyu)

LSN 2016 Region DIY akan mulai digelar Senin (29/8/2016).

Harianjogja.com, JOGJA — Menteri Pemuda dan Olahraga Imam Nahrawi direncanakan akan hadir dan membuka babak penyisihan Liga Santri Nusantara (LSN) 2016 Region DIY di Stadion Sultan Agung, Bantul, Senin (29/8/2016) mendatang.

Advertisement

Ketua LSN Region DIY, Umaruddin Masdar mengatakan, selain Menpora, acara akan dihadiri para kyai Nahdlatul Ulama beserta organisasi sayap NU, KONI DIY, Wakil Bupati Bantul, dan para pengurus pesantren se-DIY.

Adapun untuk pertandingan pembuka, akan mempertemukan Pesantren Ulul Albab Kota Jogja melawan Pesantren Al-Jailani Sleman.

Ia menambahkan, LSN yang melibatkan 16 pesantren akan digelar selama sepekandengan sistem gugur.

Advertisement

“Pembukaan ditandai dengan menendang bola oleh Menpora,” kata Umar, melalui sambungan telepon, Rabu (24/8/2016).

Menurut dia, tim pemenang LSN Region DIY akan maju ke tingkat nasional. Ia berharap LSN ini menjadi ajang untuk menunjukan bahwa santri tidak hanya pandai mengaji, namun juga mampu atlet sepak bola.

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif