Jateng
Kamis, 25 Agustus 2016 - 19:50 WIB

ISC B 2016 : PSIS Semarang Ditantang Timnas U-19

Redaksi Solopos.com  /  Rahmat Wibisono  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Tim Mahesa Jenar PSIS Semarang. (Twitter.com)

ISC B 2016 disongsong babak lanjutannya oleh PSIS Semarang dengan laga uji coba melawan Timnas Indonesia U-19.

Semarangpos.com, SEMARANG — PSIS Semarang saat ini memang tengah berkonsentrasi pada turnamen Indonesia Soccer Championship (ISC) B 2016. Meski demikian, tawaran untuk beruji coba masih diterima tim berjuluk Mahesa Jenar itu.

Advertisement

Tak tanggung-tanggung, tawaran laga uji coba kepada PSIS Semarang itu hadir dari Timnas Indonesia U-19. Hal ini disampaikan Manajer PSIS Semarang, Wahyu “Liluk” Winarto, di sela-sela melihat latihan skuatnya di Stadion Jatidiri, Semarang, Selasa (23/8/2016).

“Benar, kami memang mendapat tawaran uji coba melawan Timnas U-19. Saat ini masih kami komunikasikan. Semoga bisa terealisasi. Nanti, laganya juga akan digelar di Stadion Jatidiri,” ujar Liluk seperti dilansir dari situs resmi PSIS Semarang, Rabu (24/8/2016).

Liluk menambahkan jika laga uji coba melawan Timnas U-19 itu teralisasi, hal itu tidak akan mengganggu persiapan PSIS Semarang yang tengah menghadapi ajang ISC B 2016. Bahkan, ia menganggap laga uji coba melawan skuat besutan pelatih asal Solo, Eduard Tjong, itu akan menambah jam terbang para pemainnya.

Advertisement

“Saya rasa tidak masalah. Apalagi kami sudah memastikan lolos [ke Babak 16 Besar ISC B 2016] dan laga lawan Timnas U-19 tentu akan bermanfaat bagi tim. Untuk waktunya mungkin bisa digelar sesudah laga melawan PPSM Magelang dan sebelum menghadapi Persijap Jepara,” tutur Liluk.

Laga uji coba melawan Timnas U-19 ini bukan merupakan sesuatu yang baru bagi PSIS Semarang. Sebelumnya, PSIS Semarang pernah menghadapi Timnas U-19 pada laga uji coba di Stadion Jatidiri, medio 2014 lalu.

Kala itu, Timnas U-19 masih ditangani pelatih Indra Sjafri. Saat itu, laga uji coba kedua tim yang digelar di Stadion Jatidiri itu berakhri dengan skor sama kuat, 1-1. Bagaimana dengan laga uji coba PSIS Semarang melawab Timnas U-19 menjelang Babak 16 Besar 16 Besar ISC B 2016? Tunggu saja tanggal mainnya!

Advertisement

 

KLIK dan LIKE di sini untuk lebih banyak berita Semarang Raya

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif