News
Rabu, 24 Agustus 2016 - 00:02 WIB

KEBAKARAN KARANGANYAR : Api TB Rajawali Tawangmangu Merembet, 2 Toko Ikut Terbakar

Redaksi Solopos.com  /  Rini Yustiningsih  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Kebakaran terjadi di toko bangunan Rajawali, Kelurahan/Kecamatan Tawangmangu, Karanganyar, Selasa (23/8/2016) malam. (Istimewa)

Kebakaran Karanganyar terjadi di dekat Pasar Tawangmangu.

Solopos.com, KARANGANYAR — Kebakaran menimpa Toko Bangunan (TB) Rajawali, di Kampung Nano, Kelurahan/Kecamatan Tawangmangu, Karanganyar, Selasa (23/8/2016) sekitar pukul 21.00 WIB. Lokasi kebakaran berada di pinggir Jl. Lawu tepatnya kiri jalan sebelum Pasar Tawangmangu jika dari arah Solo.

Advertisement

Kebakaran di Tawangmangu memicu kemacetan parah di lokasi itu. Kebakaran TB Rajawali juga membuat beberapa bangunan di sekitarnya turut terbakar.
Salah seorang saksi mata, Karwadi, menuturkan bangunan yang terbakar sekitar tiga unit. (Baca: Sempat Dikira Bakar Sampah, Tabung Elpiji Ikut Meledak)

“Tiga bangunan yang kena, toko besi, counter pulsa dan ponsel, serta rumah makan,” tutur dia kepada Solopos.com, melalui ponsel Selasa malam.

Warga Beji, Tawangmangu, tersebut menduga kebakaran dipicu hubungan pendek arus listrik. Beruntung kobaran api berhasil dikendalikan tim pemadam kebakaran yang tiba sekitar pukul 22.00 WIB.

Advertisement

Karwadi menjelaskan saat kebakatan terjadi aliran listrik di sekitar lokasi kejadian padam. Akibatnya suasana sekitar lokasi gelap, dan kobaran api terlihat cukup jelas.

Advertisement
Advertisement
Kata Kunci : Kebakaran Karanganyar
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif