Sport
Kamis, 18 Agustus 2016 - 23:30 WIB

TRANSFER PEMAIN : Mario Gomez Gabung Wolfsburg

Redaksi Solopos.com  /  Ahmad Baihaqi  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Gelandang Fiorentina Mario Gomez menjadi bintang saat mengalahkan Atalanta. ist/today.it

Transfer pemain dilakukan Wolfsburg dengan merekrut Mario Gomez dari Fiorentina.

Solopos.com, WOLFSBURG – Wolfsburg mendapat tambahan amunisi jelang bergulirnya Liga Jerman 2016/2017. Wolfsburg mendapatkan striker Timnas Jerman, mario Gomez dari Fiorentina.

Advertisement

“Pemain internasional Mario Gomez kembali ke Bundesliga, pindah ke VfL Wolfsburg. Penyerang 31 tahun itu akan diperkenalkan secara resmi sebagai pemain VfL pada hari Kamis dan bakal menerima jersey Hijau-Putih dengan nomor 33,” demikian pernyataan Wolfsburg di situs resminya.

Gomez menandatangani kontrak hingga Juni 2019 mendatang bersama Wolfsburg. Sejauh ini belum diketahui biaya yang dikeluarkan Wolfsburg untuk mendatangkan Gomez. Namun kabar yang mencuat, Wolfsburg harus mengeluarkan dana senilai 7 juta euro untuk Gomez.

“Kami sempat menjajaki kemungkinan merekrut Mario Gomez pada musim dingin sehingga kami gembira kini sudah terlaksana. Mario adalah seorang penyerang kelas internasional yang, selain kualitas bermainnya, juga menawarkan segudang pengalaman buat tim kami. Sebagai pemain ambisius, ia cocok sekali di sini,” ucap Direktur Olahraga Wolfsburg, Klaus Allofs.

Advertisement

“Saya amat menantikan tantangan baru ini. Pembicaraan dengan Klaus Allofs dan (pelatih) Dieter Hecking amat sangat bagus. Saya gembira kembali ke Bundesliga,” timpal Gomez.

Gomez memulai karier profesional bersama klub Jerman Stuttgart dan memperlihatkan kepiawaian menjebol gawang lawan sehingga digaet Bayern Munchen yang ia bela pada periode (2009–2013), mencetak total 113 gol dari 174 penampilan.

Ia kemudian hijrah ke Italia setelah Fiorentina merekrutnya di musim panas 2013, tapi kesulitan memenuhi ekspektasi. Ia menghabiskan musim 2015–16 lalu sebagai pemain pinjaman di Turki bersama Besiktas, sebelum akhirnya kini kembali ke Jerman.

Advertisement

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif