Soloraya
Selasa, 16 Agustus 2016 - 21:00 WIB

HUT RI : Balap Karung di Wedi Klaten Ini Unik

Redaksi Solopos.com  /  Rini Yustiningsih  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Lomba balap karung di Desa Birit, Wedi, Klaten. (Facebook.com)

HUT RI diramaikan lomba balap karung unik di Klaten.

Solopos.com, BIRIT – Pemuda Desa Birit, Kecamatan Wedi, Klaten memiliki cara unik dalam melangsungkan lomba balap karung untuk menyambut Hari Ulang Tahun (HUT) ke-71 Republik Indonesia (RI).

Advertisement

Dalam satu kali balap, ada empat anak-anak yang bersiap di garis start. Uniknya adalah para peserta lomba 17 Agustusan itu kemudian dimasukkan ke dalam karung bekas pakan ayam dengan posisi berjongkok.

Selanjutnya, karung diikat dan hanya bagian kepala yang terlihat di luar. Supaya tetap aman sekaligus menguatkan kesan balapan, setiap peserta juga dipakaikan helm.

Hitungan ketiga sudah diteriakkan dan empat peserta mulai berjalan kecil dan sesekali melompat. Dalam video yang diunggah akun Anang Nugroho ke Facebook, Minggu (14/8/2016), terlihat hanya ada satu peserta yang berhasil sampai ke garis finis.

Advertisement

Sementara tiga peserta lainnya, laju mereka terhambat karena harus jatuh terguling bekali-kali. Lucunya ketika jatuh, mereka tidak bisa bangun sendiri karena posisi jongkok dengan karung terikat memang menyulitkan.

Melihat pemandangan tersebut, para penonton pun tidak henti-hentinya tertawa. Sejumlah penonton tampak masuk ke arena lomba untuk membantu peserta bangun supaya bisa melanjutkan balapan.

 

Advertisement

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif