Soloraya
Minggu, 14 Agustus 2016 - 20:24 WIB

KABAR DUKA : Asisten I Sekda Sragen Wafat

Redaksi Solopos.com  /  Adib Muttaqin Asfar  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Kabar duka datang dari Sragen. Asisten I Sekda Sragen, Wangsit Sukono, wafat.

Solopos.com, SRAGEN — Asisten I Setda Sragen Bidang Administrasi Pemerintahan Pemkab Sragen Wangsit Sukono meninggal dunia di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Sragen, Minggu (14/8/2016) sore.

Advertisement

Kabar wafatnya Wangsit terbilang mengejutkan kalangan pejabat dan pegawai negeri sipil (PNS) di lingkungan Pemkab Sragen. Pasalnya, pria asal Perumahan Ngembat Asri Gemolong itu sebelumnya tampak sehat.

”Sebelumnya almarhum itu tidak sakit apa-apa. Kemungkinan almarhum hanya kecapaian. Informasi yang saya terima, almarhum sempat muntah-muntah sebelum dilarikan ke UGD [unit gawat darurat]. Pada pukul 12.00 WIB, kondisinya drop. Lalu pada pukul 15.30 WIB, dia mengembuskan napas terakhir,” kata Kepala Bagian Humas dan Protokol Setda Sragen, Tugino, kepada Solopos.com, Minggu petang.

Rekan kerja almarhum, Asisten III Setda Sragen bidang Administrasi Umum Wahyu Widayat mengatakan Wangsit baru pulang dari dinas ke luar kota di Papua pada Kamis (11/8/2016) lalu. Bersama rombongan Bupati Kusdinar Untung Yuni, Kepala Badan Perizinan Terpadu dan Penanaman Modal (BPTPM) Kabupaten Sragen, Tugiyono, almarhum mengikuti kunjungan kerja di Papua selama empat hari.

Advertisement

”Pada Jumat [12/8/2016], almarhum sempat mengikuti lomba tarik tambang bersama Forkominda [Forum Komunikasi Pimpinan Daerah] di GOR Diponegoro Sragen. ”Tadi pagi dia meminta izin melalui saya tidak bisa mengikuti Upacara Hari Pramuka. Informasi yang saya terima, tekanan darahnya drop selama di rumah sakit,” paparnya.

Sebelum menjabat sebagai Asisten I, Wangsit pernah menjabat Kepala Dinas Sosial, Kepala Kantor Kesatuan Bangsa Politik dan Linmas serta beberapa kali menjadi camat.

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif