Sport
Jumat, 12 Agustus 2016 - 20:55 WIB

OLIMPIADE 2016 : Bekuk Wakil Jerman, Praveen/Debby Lolos Fase Grup

Redaksi Solopos.com  /  Ahmad Baihaqi  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Praveen Jordan/Debby Susanto (Badmintonindonesia.org)

Olimpiade 2016 diwarnai dengan kemenangan Praveen/Debby.

Solopos.com, RIO DE JANEIRO – Ganda campuran Indonesia, Praveen Jordan/Debby Susanto, berhasil meraih kemenangan kedua di Olimpiade 2016. Praveen/Debby mengalahkan pasangan Jerman Michael Fuchs/Birgit Michels.

Advertisement

Dalam pertandingan yang dilangsungkan Jumat (12/8/2016) malam WIB, Praveen/Debby menang dua game langsung dengan skor 21-16 dan 21-15. Di awal game pertama, laga berjalan imbang dengan skor 2-2. Fuchs/Brigit kemudian mampu unggul 3-6, tapi Praveen/Jordan kembali menyamakan kedudukan 6-6. Hingga akhirnya pasangan Indonesia itu menutup interval dengan keunggulan 11-9.

Selanjutnya, Praveen/Debby justru bisa terus unggul. Dimulai dari 13-10 dan kemudian mendapat tiga angka berurutan menjadi 16-11. Pasangan Jerman sempat bangkit di angka 19-16, tapi kesalahan Brigit membuat sang lawan mendapat game point. Dan kembali pukulan Brigit yang melebar membuat Pravee/Debby memenangkan game pertama, 21-16.

Di game kedua, pasangan Jerman banyak melakukan kesalahan sendiri dan membujat Praveen/Debby unggul 3-1. Kesalahan dengan gagal mengembalikan servis terus diulangi Fuchs/Brigit ditambah serangan mematikan Praveen/Debby membuat Indonesia unggul 8-1. Hingga akhirnya Praveen/Debby unggul 11-2 di interval.

Advertisement

Selanjutnya, Praveen/Debby menjaga keunggulan menjadi 13-3. Tapi pasangan Jerman sempat bangkit untuk mengejar ketertinggalan menjadi 14-7. Sebuah smash dari Debby yang gagal dikembalikan Brigit membuat mereka unggul 17-10. Hingga akhirnya Praveen/Debby menang 21-15 berkat pukulan terarah Praveen.

Berkat kemenangan ini, Praveen/Debby dipastikan lolos dari fase grup. Partai terakhir melawan Zhang Nan/Zhao Yunlei (Tiongkok) menjadi penentuan siapa yang berhak keluar sebagai juara grup.

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif