Sport
Rabu, 10 Agustus 2016 - 08:30 WIB

PIALA SUPER EROPA 2016 : Juara, Vazquez Puji Kedalaman Skuat Madrid

Redaksi Solopos.com  /  Ahmad Baihaqi  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Real Madrid (JIBI/Reuters/Ned Alley)

Piala Super Eropa 2016 menyajikan kemenangan Real Madrid.

Solopos.com, TRONDHEIM – Real Madrid berhasil meraih trofi Piala Super Eropa 2016. Penggawa Los Blancos, Lucas Vazquez, pun memuji kedalaman skuat timnya.

Advertisement

Madrid menjadi juara Piala Super Eropa 2016 setelah mengalahkan Sevilla di Stadion Lerkendal, Trondheim, Norwegia, Rabu (10/8/2016) dinihari WIB. Madrid menang dengan skor 3-2 setelah melewati babak perpanjangan waktu.

Madrid unggul lebih dulu lewat gol Marco Asensio. Namun, Sevilla mampu membalikkan kedudukan berkat gol Franco Vazquez dan Yevheniy Konoplyanka. Saat kemenanganan Sevilla sudah di depan mata, Sergio Ramos mampu membuat gol di injury time dan memaksa laga dilanjutkan ke babak tambahan waktu.

Dani Carvajal berhasil menjadi pahlawan Madrid lewat golnya di menit ke-119. Madrid pun berpesta dan berhasil meraih trofi Piala Super Eropa 2016. Vazquez menilai gelar juara itu membuktikan kedalaman skuat Madrid yang apik.

Advertisement

Maklum dalam laga melawan Sevilla itu, Madrid tak diperkuat para pemain bintangnya. Cristiano Ronaldo, gareth Bale, Keylor Navas, Toni Kroos, dan Pepe, harus absen lantaran cedera atau masih libur setelah berlaga di Euro 2016 bersama negara masing-masing.

“Itu merupakan pertandingan yang sangat sulit. Nyaris kalah di pertandingan, tapi kami terus mencoba dan gol Ramos datang, lalu disusul gol spektakuler dari Carvajal. Dia layak mendapatkannya dibandingkan siapapun dan menunjukkan dia pemain sehebat apa,” kata Vazquez seperti dilansir Realmadrid.com, Rabu.

“Tim sudah menunjukkan bahwa kami mempunyai skuat luar biasa dan kami mempunyai kedalaman yang sangat baik,” sambungnya.

Advertisement

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif