Teknologi
Sabtu, 6 Agustus 2016 - 13:10 WIB

FENOMENA ALAM : Yuk Matikan Lampu, Keindahan Galaksi Bima Sakti Terpancar Malam Ini!

Redaksi Solopos.com  /  Septina Arifiani  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Galaksi Bima Sakti (JIBI/Solopos/Reuters)

Fenomena alam akan terjadi Sabtu (6/8/2016).

Solopos.com, SOLO – Fenomena alam langka akan terjadi Sabtu (6/8/2016) malam. Keindahan Galaksi Bima Sakti dengan miliaran bintang bakal terlihat jelas membentang dari langit utara ke selatan.

Advertisement

Kampanye “Malam Langit Gelap” pun dicanangkan kepada semua masyarakat.  Ahli astronomi dan astrofisika sekaligus Kepala Lembaga Penerbangan dan Antariksa Nasional (LAPAN), Thomas Djamaluddin mengimbau untuk mematikan lampu selama satu jam mulai pukul 20.00 WIB hingga 21.00 WIB. Pada jam tersebut, cahaya senja sudah menghilang sehingga apabila lampu dimatikan, langit dan bintang-bintang terlihat jelas.

Kampanye Malam Langit Gelap diserukan LAPAN setiap 6 Agustus pukul 20.00-21.00 waktu setempat di seluruh Indonesia. Gerakan ini untuk membangun kesadaran publik tentang pentingnya menyelamatkan malam dari polusi udara yang menyita keindahan malam.

“Kampanye ini bertujuan untuk membangun kesadaran publik tentang pentingnya menyelamatkan malam dari polisi cahaya yang telah menyita keindahan langit malam. Aksi mematikan lampu tersebut untuk meminimalisir polusi cahaya selama satu jam, sekaligus kampanye hemat energi,” kata Thomas dilansir Detik.com.

Advertisement

Thomas menambahkan, pemandangan tersebut kini sudah langka di perkotaan dunia karena semakin parahnya polusi cahaya. Polusi yang dimaksud bertaburannya cahaya lampu perkotaan yang menyebabkan langit tampak terang sehingga mengalahkan cahaya bintang. Miliaran gugus bintang yang redup seperti Sungai Perak atau Gingga (istilah dari Jepang), Jalur Susu atau Milky Way (Inggris) atau Selendangnya Bima Sakti (nama galaksi kita dalam bahasa Indonesia), yang seakan menghilang dari pandangan karena kalah oleh polusi cahaya tersebut.

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif