Jogja
Jumat, 5 Agustus 2016 - 12:23 WIB

KECELAKAAN SLEMAN : Ibu dan Balita Tewas Tertabrak Tronton di Jalan Magelang

Redaksi Solopos.com  /  Nina Atmasari  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Ilustrasi kecelakaan. (Antara)

Kecelakaan Sleman terjadi di Jalan Magelang menyebabkan dua orang tewas.

Harianjogja.com, SLEMAN– Kecelakaan maut terjadi di Jalan Raya Magelang-Jogja Km.7,2 tepatnya depan Dealer Astra Daihatsu Dsn. Mlati Tempelan, Sendangadi, Mlati, Sleman. DUa orang meninggal di tempak kejadian.

Advertisement

Korban tewas yakni ibu dan anak, yakni Rahmawati, 22 dan Al Ghozali, 1,5 warga Podosoko Sawangan Magelang yang merupakan penumpang sepeda motor.

Kasat Lantas Polres Sleman AKP Ahmad Hidayat menyebutkan kejadian bermula saat keduanya membonceng sepeda motor yang dikendarai Mutakin, 25, suami korban. Sepeda motor Yamaha Vega ZR nopol AA 3551 WK melaju dari arah selatan ke utara.

Sampai di lokasi kejadian, sebuah Truck Hino Box nopol : B 9518 PXR melaju searah di depan sepeda motor. Truk yang dikendarai Suyadi, 36, warga Pati, itu berhenti. Sepeda motor hendak mendahului truk tersebut namun terlalu dekat sehingga menyerempet bagian belakang truk.

Advertisement

Sepeda motor kemudian ambrok ke kanan. Pada saat yang bersamaan, sebuah Truck Nissan Tronton Nopol AA 1918 AA melaju di belakangnya. Truk yang dikemudikan Antok Rudi Gunawan, 32, warga Temanggung itu melindas sepeda motor. Akibatnya, kedua korban meninggal seketika akibat cidera berat di kepala.

Adapun pengendara sepeda motor tidak terluka. Jenazah korban kemudian dibawa ke RSUP Sardjito.

Kecelakaan ini sempat membuat jalur utama Jogja-Magelang itu macet, namun hanya sesaat. Kendaraan kemudian bisa melaju lambat.

Advertisement

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif