Jogja
Kamis, 4 Agustus 2016 - 23:55 WIB

PILKADA JOGJA : Soal pasangan, DPC Gerindra Kota Jogja Tunggu Restu Pusat

Redaksi Solopos.com  /  Mediani Dyah Natalia  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Ilustrasi pemberian suara pemilihan umum (JIBI/Solopos/Antara/Dok.)

Pilkada Jogja, Gerindra belum menentukan pilihan

Harianjogja.com, JOGJA — DPC Partai Gerindra Kota Jogja masih menunggu restu dari DPP Pusat untuk nama pasangan calon wali kota dan wakil wali kota yang akan diusung di Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Kota Jogja.

Advertisement

“Kami masih menunggu pusat. Sampai saat ini juga belum ada konfirmasi dari pusat mengenai pasangan mana akan kami usung,” ujar Ketua DPC Partai Gerindra Anton Prabu S di Gedung DPRD DIY, Rabu (3/8/2016) siang.

Menurut dia, pengiriman enam nama bakal calon wali kota dan wakil wali kota Jogja yang dilakukan beberapa hari lalu adalah usaha DPC untuk memenuhi amanah partai. Adapun keenam nama yang diajukan tersebut adalah untuk calon wali kota ada Haryadi Suyuti, Ahmad Syauqi Suratno. Sedangkan Sinarbiat Nurjanat, Aji Kusmanto, Tomi Nursamsu, dan Haryawan Emir Nuswantoro maju sebagai calon wakil wali kota Jogja.

“Keenamnya telah menyampaikan visi dan misi. Nantinya, pusat akan menggodok nama mereka dan memangggil mereka untuk mengikuti proses yang ada,” sambung anggota Komisi C DPRD DIY itu.

Advertisement

Ia menambahkan pada Pilkada Kota Jogja kali ini, DPC Gerindra tidak bisa mengusung sendiri pasangan bakal calon. Oleh karena itu komunikasi dengan beberapa partai seperti Partai Keadilan Sejahtera dan Partai Golkar terus ditingkatkan. “Soal arahan lebih lanjut nanti kami juga masih menunggu pusat,” ucap dia.

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif