Jogja
Sabtu, 30 Juli 2016 - 20:20 WIB

PILKADES BANTUL : Serentak Digelar 23 Oktober, Kecurangan Ditangani Penegak Hukum

Redaksi Solopos.com  /  Mediani Dyah Natalia  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Ilustrasi (JIBI/Solopos/Dok.)

Pilkades Bantul mulai dipersiapkan desa-desa.

Harianjogja.com, BANTUL — Pemilihan Kepala Desa (Pilkades) serentak di 22 desa di Bantul bakal digelar 23 Oktober mendatang. Desa mulai bersiap menghadapi Pilkades 20016.

Advertisement

Kepala Bagian Pemerintahan Desa (Pemdes) Pemkab Bantul Heru Wismantara mengatakan sesuai alur kegiatan Pilkades 2016, tanggal pencoblosan ditetapkan 23 Oktober mendatang.

“Tanggal 23 Oktober itu kalau menghitung dari masa sosialisasi, pendaftaran calon dan lain-lain. Jatuhnya Pilkades 23 Oktober,” terang Heru Wismantara, Jumat (29/7/2016).

Advertisement

“Tanggal 23 Oktober itu kalau menghitung dari masa sosialisasi, pendaftaran calon dan lain-lain. Jatuhnya Pilkades 23 Oktober,” terang Heru Wismantara, Jumat (29/7/2016).

Tanggal pelaksanaan Pilkades akan ditetapkan melalui Surat Keputusan (SK) Bupati Bantul. Sejatinya kata Heru Wismantara, bupati dapat saja mengubah tanggal pelaksanaan Pilkades.

Namun karena 23 Oktober telah dipilih sebagai hari pelaksanaan Pilkades disertai berbagai pertimbangan, kemungkinan kecil tanggal pelaksanaan Pilkades dalam SK bupati tidak akan berubah.

Advertisement

“Anggaran Pilkades kemungkinan digelontorkan pada September nanti,” ujarnya lagi.

Kendati demikian, Heru memastikan, tidak ada pembentukan panitia pengawas Pilkades seperti halnya Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada). Apabila terjadi pelanggaran seperti kecurangan, penyelesaian perkara disampaikan langsung ke penegak hukum.

Terpisah, Kepala Dusun Semail, Bangunharjo, Sewon, Bantul Sumartono mengatakan, geliat persiapan Pilkades telah dimulai di tingkat desa. Perangkat dusun kini mulai memutakhirkan data pemilih.

Advertisement

“Data pemilih sedang dimutakhirkan. Hanya penduduk yang punya KTP [Kartu Tanda Penduduk] di sini yang boleh memilih,” jelas Sumartono.

Setelah pemutakhiran data, pada 22-23 Agustus mendatang, panitia membuka pendaftaran bagi calon kepala desa. Di Desa Bangunharjo, saat ini terdapat empat calon yang digadang-gadang bakal maju dalam pesta demokrasi tingkat desa tersebut.

“Sudah ada empat calon tapi belum resmi mendaftar,” papar dia.

Advertisement

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif