Sport
Kamis, 28 Juli 2016 - 04:30 WIB

ICC 2016 : Tiga Laga, Madrid Untung Rp173 M

Redaksi Solopos.com  /  Ahmad Baihaqi  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Real Madrid (Twitter)

ICC 2016 diwarnai dengan Real Madrid yang untung Rp173 miliar.

Solopos.com, COLOMBUS — Turnamen pramusim International Champions Cup (ICC) 2016 sudah seperti tambang bagi Real Madrid untuk mengeruk keuntungan. Tak heran jika tim Ibu Kota Spanyol ini tak pernah absen mengikuti ICC sejak 2013 silam.

Advertisement

Karim Benzema dkk. rela menempuh perjalanan hingga  ribuan kilometer untuk menyapa penggemarnya di berbagai benua. Pada musim panas ini, Los Blancos, julukan Madrid, terbang ke Benua Amerika untuk melakoni tiga pertandingan, yakni melawan Paris Saint-Germain (PSG), Chelsea, dan Bayern Munich.

Seperti dilansir Marca.com, Selasa (26/7/2016), dalam tiga pertandingan itu, Los Blancos bakal mengeruk keuntungan bersih senilai 12 juta euro atau sekitar Rp173 miliar. Namun jumlah itu jauh lebih sedikit ketimbang ketika Madrid melakoni tur pramusim ke Australia dan Tiongkok pada ICC tahun lalu.

Pada 2015 lalu, Madrid mendapatkan untung sebanyak 20 juta euro atau sekitar Rp289,5 miliar. Itu karena, penyelenggara di Australia dan Tiongkok menawarkan  keuntungan lebih besar.

Advertisement

Namun, pelatih Madrid, Zinedine Zidane, rupanya tidak terlalu menyukai anak buahnya harus terbang ke dua benua sekaligus dalam satu musim panas. Pelatih yang menggantikan Rafael Benitez di singgasana entrenador Madrid pada  Januari 2016 lalu itu, mengurangi penerbangan Los Blancos saat jeda kompetisi. Tentu dengan tujuan skuatnya tidak banyak kehabisan tenaga ketika harus kembali  turun di kompetisi sesungguhnya.

Setelah menjalani latihan di Montreal, Kanada, skuat Madrid langsung dijadwalkan terbang ke Amerika Serikat untuk melakoni tiga uji coba di ICC 2016. Sejumlah bintang Los Blancos  yang memperkuat negara masing-masing di Euro 2016 dan Copa America 2016 masih menjalani libur dan tidak bisa ikut dalam tur pramusim ini.  Namun, Sergio Ramos, Luka Modric, dan James Rodriguez dikabarkan akan menyusul rekan-rekan setim mereka ke Kanada.

Kegigihan Madrid melebarkan pasar ke Amerika Serikat tidak main-main. Presiden Madrid, Florentino Perez, juga  berencana mengangkat mantan pemain Los Blancos, David Beckham, sebagai duta klubnya di Negeri Paman Sam. Seperti dilansir Thesun.co.uk, Perez menginginkan itu karena selain Beckham pernah berkostum Madrid, bapak empat anak itu pernah menjadi ikon Major League Soccer (MLS) di Amerika Serikat. Selepas membela Madrid, Beckham bermain di Amerika Serikat bersama Los Angeles Galaxy selama 2007-2012.

Advertisement

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif