Sport
Selasa, 19 Juli 2016 - 00:45 WIB

LIGA JERMAN 2016/2017 : Ditinggal Para Pemain Bintang, Dortmund Dinilai Tetap Tangguh

Redaksi Solopos.com  /  Ahmad Baihaqi  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Borussia Dortmund (Twitter)

Liga Jerman 2016/2017 diprediksi akan tetap menyajikan tangguhnya Borussia Dortmund.

Solopos.com, MUNCIH – Borussia Dortmund sudah kehilangan tiga pemain bintangnya pada bursa transfer musim panas ini. Meski begitu, pemain Bayern Munchen, Philipp Lahm menyebut Dortmund tetap tangguh.

Advertisement

Dortmund harus kehilangan kapten Mats Hummels yang memilih bergabung dengan Bayern. Disusul kemudian Ikay Gundogan ke Manchester City dan Henrikh Mkhitaryan ke Manchester United.

Kehilangan pemain-pemain pilar ini sebelumnya juga sudah menerpa Dortmund saat ditinggal Mario Gotze, Robert Lewandowski dan Shinji Kagawa. Walaupun nama terakhir, akhirnya kembali ke Signal Isuna Park setelah sempat hengkang ke MU.

Sejauh ini, Dortmund juga sudah cukup aktif di bursa transfer. Mereka sudah mendatangkan empat pemain ke Signal Iduna Park yang mayoritas adalah pemain muda. Pemain-pemain itu adalah Ousmane Dembele, Emre Mor, Marc Bartra, dan Raphael Guerreiro. Dortmund juga masih santer diberitakan bakal membaa kembali Gotze.

Advertisement

“Kita lihat saja. Tapi kupikir mereka [pemain-pemain baru] akan memainkan peran besar di musim ini karena [pelatih Dortmund] Thomas Tuchel adalah seorang pelatih hebat yang mampu menambal kerugian dari kepergian para pemain kunci mereka,” kata Lahm seperti dilansir Soccerway, Senin (18/7/2016).

“Mereka juga punya tim hebat kok, tidak peduli apakah mereka akan membuat transfer lagi,” sambung mantan kapten timnas Jerman tersebut.

“Sistem permainan yang mereka mainkan akan sangat cocok dengan mereka dan mereka akan memainkan peran yang besar. Tapi tidak ada yang tahu seberapa jauh mereka bisa melangkah,” tutup Lahm.

Advertisement

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif