News
Rabu, 6 Juli 2016 - 19:10 WIB

Tarif Listrik 13.000 VA Naik Rp8/kWh

Redaksi Solopos.com  /  Jafar Sodiq Assegaf  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Ilustrasi (Dwi Prasetya/JIBI/SOLOPOS)

PLN mengumumkan kenaikan tarif listrik.

Solopos.com, JAKARTA – PT PLN (Persero) menaikkan tarif listrik untuk pelanggan 1.300 VA ke atas Juli ini. Kenaikan tarif ini rata-rata Rp 8/ kilowatt hour (kWh).

Advertisement

“Tarif listrik naik dikit, hanya 8 perak. Tarif Juli dibanding Juli tahun lalu harganya turun 10 persen, kalau bulan ke bulan 2016 tiap bulan naik turun, tapi kalau dibandingin tahun lalu turun,” ungkapnya saat menghadiri acara open house kediaman Menteri BUMN, di Taman Patra Kuningan, Jakarta, seperti dikutip Solopos.com dari Detik, Rabu (06/07/16).

Kenaikan tarif listrik terjadi karena perubahan beberapa variabel makro ekonomi seperti Inflasi dan harga minyak mentah Indonesia (Indonesian Crude Price/ICP)

Sofyan menambahkan, kenaikan tarif listrik yang terjadi tahun ini lebih rendah dibandingkan tahun lalu karena ada efisiensi di PLN.

Advertisement

“Karena ada efisiensi di dalam ada perubahan energi primer dari batu bara ke gas,” terangnya.

Kenaikan listrik juga terjadi di awal Juni. Kenaikan ini berlaku untuk tarif tegangan rendah, menengah, dan tinggi.

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif