Jateng
Minggu, 3 Juli 2016 - 09:50 WIB

BENCANA ALAM SEMARANG : Hujan Deras Bikin 3 Ruko di Banyumanik Diterjang Tanah Longsor

Redaksi Solopos.com  /  Rahmat Wibisono  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Ilustrasi hujan (wallconvert.com)

Bencana alam Semarang, yakni banjir dan tanah longsor, melanda beberapa ruko di Banyumanik.

Semarangpos.com, SEMARANG — Hujan lebat yang mengguyur sejak Sabtu (2/7/2016) hinggu Minggu (3/7/2016), mengakibatkan sejumlah ruas jalan di Kota Semarang diterjang banjir dan tanah longsor. Berdasarkan informasi yang dihimpun Semarangpos.com dari Basarnas Kantor SAR Semarang, bencana alam tanah longsor di Kota Semarang terjadi di wilayah Banyumanik.

Advertisement

Affandi dari bagian Humas Basarnas Kantor SAR Semarang mengatakan tiga rimah toko alias ruko di Jl. Tusam Timur III, Banyumanik, terdampak tanah longsor itu. “Kejadiannya sekitar pukul 02.40 [Minggu] dini hari tadi. Alhamdulillah enggak ada korban jiwa,” ujar Affandi kepada Semarangpos.com, Minggu pagi.

Regu penyelamat, menurut Affandi telah meluncur ke lokasi kejadian untuk mengecek apa saja kerugian yang dialami pemilik ruko. Diduga longsor yang menimpa ruko itu dipicu kontur tanah tebing yang labil.

Sementara itu, banjir akibat guyuran hujan juga melanda beberapa ruas jalan di Kota Semarang. Beberapa jalan yang terdampak banjir itu, antara lain Jl Cipto, Jl M.T. Haryono, Sawah Besar Gayam Sari dan ruas jalur mudik pantai utara (pantura) Pulau Jawa di wilayah Kaligawe.

Advertisement

 

KLIK dan LIKE di sini untuk lebih banyak berita Semarang Raya

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif