Jogja
Rabu, 29 Juni 2016 - 11:55 WIB

HARGA EMAS : Emas Antam Naik Jadi Rp610.000 Per Gram

Redaksi Solopos.com  /  Nina Atmasari  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Seorang pengunjung melihat emas batangan yang dipamerkan PT Antam Tbk dalam pra-event grand opening Butik Emas Logam Mulia Jogja di kawasan Sunday Morning, Minggu (14/2/2016). (Bernadheta Dian Saraswati/JIBI/Harian Jogja)

Harga emas terus meningkat

Harianjogja.com, JOGJA-Harga emas semakin tinggi. Mendekati pengujung Juni, emas menukik di level Rp610.000 per gram.

Advertisement

Berdasarkan data dari PT Antam, harga emas dalam waktu satu minggu ini mengalami fluktuasi. Dibandingkan harga satu minggu sebelumnya, harga emas batangan PT Antam pada Selasa (28/6/2016) sudah naik Rp18.000 untuk ukuran emas batangan satu gram. Saat ini emas dijual Rp608.000 sementara satu minggu yang lalu hanya Rp590.000.

Harga emas PT Antam bahkan mencapai puncaknya pada Senin (27/6/2016) di harga Rp610.000. Marketing Management Representative PT. Antam Cabang Jogja Joko Kurniawan menyampaikan, tren kenaikan harga emas sudah terlihat sejak awal tahun 2016. “Pemicunya harga LME atau harga internasionalnya naik jadi harga di lokal ikut naik,” kata Joko, Selasa (28/6/2016).

Pihaknya menyampaikan untuk produk Logam Mulia PT Antam sendiri kenaikan harga sejak Januari mencapai sekitar 10%.  Kenaikan tahun 2016 ini merupakan peningkatan tercepat sejak 2011 karena harga emas dunia 50% lebih tinggi dari sekarang ini.

Advertisement

Di tengah ketidakpastian ekonomi global saat ini, kata Joko, emas akan menjadi instrumen yang menentramkan bagi para pemiliknya. Apalagi kemungkinan besar menurutnya harga emas dunia akan terus menanjak seiring dengan hilangnya kepercayaan masyarakat terhadap dominasi bank sentral.

“Duit soyo suwe ora aji [uang semakin lama tidak berharga]. Orang akan banyak lari ke emas karena harganya yang terus naik,” kata Joko.

Kondisi harga emas yang semakin naik dimanfaatkan para pemilik emas baik dalam bentuk perhiasan maupun batangan untuk menjualnya. Mereka ingin mendapat keuntungan lebih besar dengan menjual emasnya.

Advertisement

Advertisement
Kata Kunci : Emas PT Antam Harga Emas
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif