News
Senin, 27 Juni 2016 - 23:10 WIB

VIDEO YOUTUBE : Ini Rekaman Insiden Kecelakaan Yamaha R25 dan Ayla

Redaksi Solopos.com  /  Jafar Sodiq Assegaf  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - KecelakaanYamaha R25 dan Daihatsu Ayla. (Istimewa/Youtube)

Video Youtube insiden kecelakaan motor dan mobil menjadi viral di Internet.

Solopos.com, JAKARTA – Kecelakaan nahas motor Yamaha R25 dengan mobil Daihatsu Ayla yang terjadi di Lembang, Jawa Barat, meramaikan dunia maya. Sebuah video amatir direkam seorang pengendara sepeda motor yang tepat berada di belakangn Yamaha R25/

Advertisement

Dari sosial media Instagram diketahui kecelakaan terjadi saat rombongan komunitas YROI Chapter Bandung melakukan touring pada Minggu 26 Juni 2016 pagi. [Lihat: https://www.youtube.com/watch?v=TZ9qq7j4QdA]

“Mimin minta doa untuk keluarga kami hari ini. Telah terjadi kecelakaan antara mobil Daihatsu Ayla dan R25 hitam milik salah satu keluarga kami,” demikian tertulis di akun Instagram resmi YAMAHA R25 OWNER BANDUNG OFFICIAL, kemarin.

Sementara itu video yang diunggah ke laman Youtube milik akun Aris Rachmadi memperlihatkan, mulanya rombongan melakukan konvoi, melintas di jalan yng mulus di daerah Lembang.

Advertisement

Dari angle kamera tampak rombongan memacu sepeda motor mereka dalam kecepatan di atas 90 kilometer per jam. Setelah itu, tampak motor R25 yang berada di depan hilang kendali begitu mengetahui ada Daihatsu Ayla dari arah berlawanan yang tiba-tiba menyalip mobil di depannya. Pengendara itu lalu terjatuh sehingga motornya terseret di aspal.

Lalu, Ayla melindas motor itu hingga bagian kanan roda mobil terangkat ke atas lalu terguling. Posisi mobil berhenti dalam kondisi ban menghadap ke atas di pinggir jalan.

Meski kecelakaan terjadi begitu dahsyat, namun tidak ada korban jiwa. Pengendara R25 dan pengemudi Ayla hanya mengalami luka ringan. Namun kedua kendaraan ringsek, bahkan bagian motor R25 tercerai berai tidak berbentuk.

Advertisement

“Kondisi pengendara [mobil dan motor] Alhamdulillah tidak ada luka serius dan masih bisa berkomunikasi seperti biasanya. Kini kasusnya tengah ditangani petugas dan kami mohon doanya agar kedua pengendara bisa menemukan solusi yang terbaik mengenai kasus ini.”

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif