Jogja
Sabtu, 25 Juni 2016 - 17:24 WIB

PENCURIAN BANTUL : Lega, Sindikat Curanmor yang Beraksi di Parangtritis Ditangkap

Redaksi Solopos.com  /  Mediani Dyah Natalia  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Ilustrasi pencurian sepeda motor (Dok/JIBI/Solopos)

Pencurian Bantul berhasil dibongkar.

Harianjogja.com, BANTUL– Petugas Polsek Kretek, Bantul meringkus warga asal Wonosobo, Jawa Tengah yang terlibat sindikat pencurian motor (curanmor). Pelaku bertugas mencuri sepeda motor di wilayah Parangtritis.

Advertisement

Kepala Polsek Kretek, Ajun Komisaris Polisi (AKP) Salim mengatakan, pelaku berinisial M, 52 itu diringkus di rumahnya di Padukuhan Nongko Sawit, Kapulogo, Kepil, Wonosobo, Jawa Tengah pada Jumat (24/6/2016) malam.

“Ia ditangkap tanpa perlawanan,” terang AKP Salim, Sabtu (25/6/2016).

Pelaku diduga mencuri sebuah sepeda motor di Dusun Mancingan XI, Parangtritis tepatnya di area wisata Garduaction pada 1 Juni lalu. Polisi mendapat titik terang keberadaan pelaku setelah beberapa waktu lalu, Kepolisian Wonosobo meringkus sindikat pencurian motor di wilayah itu.

Advertisement

“Di Wonosobo itu kan barang bukti curanmornya banyak sekali sampai puluhan,” ujarnya lagi. Satu dari puluhan barang bukti motor hasil curian yang diamankan di Wonosobo ternyata berasal dari Parangtritis.

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif