News
Jumat, 10 Juni 2016 - 14:33 WIB

PENGUMUMAN UN SMP : Hasil Ujian Nasional di Solo Harus Diambil Orang Tua

Redaksi Solopos.com  /  Ahmad Mufid Aryono  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Ilustrasi ujian nasional paket kesetaraan (JIBI/Dok)

Pengumuman UN SMP di Solo akan dilakukan di masing-masing sekolah

Solopos.com, SOLO–Pengumuman kelulusan siswa SMP di masing-masing sekolah yang dijadwalkan Sabtu (11/6/2016) ini, wajib diambil langsung oleh orang tua atau wali siswa.

Advertisement

Sejumlah SMP di Kota Solo juga mempersiapkan pelaksanaan penyerahan pengumuman kelulusan siswa tersebut kepada orang tua mereka, termasuk mengimbau para siswa agar tidak melakukan aksi berlebihan untuk merayakan kelulusan mereka.

Seperti dikemukakan Kepala SMP Muhammadiyah Program Khusus (PK) Solo, Muhdiyatmoko, ketika ditemui wartawan di Kantor Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga (Disdikpora) Solo, Jumat (10/6/2016). Penyerahan pengumuman kelulusan siswa, Sabtu ini dijadwalkan mulai pukul 15.00 WIB.

“Kami sudah mengundang para orang tua untuk mengambil pengumuman kelulusan putra-putri mereka mulai pukul 15.00 WIB, atau habis Salat Ashar, sekaligus kami juga mengadakan sarasehan dilanjutkan buka puasa bersama yang diikuti para siswa dan orang tua mereka,” ungkap Muhdiyatmoko.

Advertisement

Dia menjelaskan dalam momentum tersebut, sekolah juga akan memberikan penghargaan kepada sejumlah siswa yang meraih nilai Ujian Nasional (UN) terbaik. Para siswa tidak diwajibkan mengenakan busana adat, namun hanya mengenakan batik.

Sementara Kepala SMP Negeri (SMPN) 16 Solo, Supono, mengatakan, penyerahan pengumuman kelulusan siswa dilaksanakan sesuai Prosedur Operasional Standar (POS) UN 2016, yakni mulai pukul 16.00 WIB. Lantaran sedang masa Ramadan, Supono mengakui SMPN 16 tidak menggelar acara khusus. Sementara rapat Dewan Guru terkait kelulusan siswa, lanjutnya, dilaksanakan Jumat.

“Jadi keputusan Dewan Guru hari ini, besok tinggal diserahkan kepada orang tua,” katanya.

Advertisement

Sementara itu, Disdikpora Solo mencatat jumlah peraih nilai UN tertinggi baik SMP negeri dan swasta maupun MTs, untuk masing-masing mata pelajaran (mapel), yakni Bahasa Indonesia sebanyak 6 orang, Bahasa Inggris sebanyak 29 orang, Matematika sebanyak 90 orang, dan IPA sebanyak 22 orang.

Kasi Kurikulum Bidang SMP Disdikpora Solo, Waliyono, mengatakan pelaksanaan pengumuman kelulusan siswa diserahkan kepada masing-masing sekolah. Dia menegaskan, meskipun tidak ada kewajiban bagi siswa untuk mengenakan busana kebaya, diharapkan pelaksanaan pengumuman dapat berjalan tertib. Terlebih karena saat ini sedang Ramadan.

“Untuk pelaksanaan diserahkan kepada sekolah. Boleh disampaikan sebelum atau dibarengkan dengan acara buka bersama, asalkan tetap menjaga kondusivitas, terlebih ini juga sedang Ramadan,” tandasnya.

Kepada para siswa, pihaknya juga mengimbau tidak merayakan kelulusan dengan cara berlebihan seperti konvoi kendaraan, corat-coret seragam, atau aksi huru-hara lainnya.

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif