Jogja
Selasa, 7 Juni 2016 - 14:43 WIB

PENYELUNDUPAN NARKOBA JOGJA : Petugas Curiga Paket dalam Kantong Plastik Hitam

Redaksi Solopos.com  /  Nina Atmasari  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Petugas menunjukkan paket kiriman dalam bungkusan warna hitam berisi ganja kering 1,5 kilogram diamankan petugas Lanud Adisutjipto, Selasa (7/6/2016). (Sunartono/JIBI/Harian Jogja)

Penyelundupan narkoba Jogja terungkap

Harianjogja.com, SLEMAN – Petugas Keamanan Bandara Adisutjipto menggagalkan penyelundupan ganja dengan berat 1,5 kilogram melalui kargo pesawat, Senin (6/6/2016) malam.

Advertisement

(Baca juga : PENYELUNDUPAN NARKOBA JOGJA : Ganja 1,5 Kilogram Diselundupkan di Kargo Adisutjipto)
Komandan Satpom Lanud Adisutjipto Lektol Pom Yudi Pratikno mengungkapkan setelah mencurigai kemasan tersebut, untuk memastikan isi paket, petugas Aviation Security Cargo lalu memeriksa secara manual dengan membuka paket yang terbungkus dalam plastik hitam.

Diduga kuat paket tersebut adalah ganja kering, sesuai standar operasional prosedur, langsung diamankan.

“Ini berkat kejelian petugas dalam melakukan identifikasi barang yang masuk. Yang jelas kami tidak akan memberi celah sedikitpun upaya penyelundupan melalui Adisutjipto, jika ada langsung kami amankan, kami tidak main-main,” tegas dia, Selasa (7/6/2016).

Advertisement

Selanjutnya untuk kepentingan penyelidikan lebih lanjut, paket 1,5 ganja itu diserahkan ke Satresnarkoba Polres Sleman, Selasa (7/6/2016) siang. Ia berharap kasus itu bisa terungkap siapa pengirimnya. “Semoga pula, penyelundupan ini yang terakhir kalinya,” kata Yudi.

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif