Pialaeropa
Rabu, 1 Juni 2016 - 12:51 WIB

PIALA EROPA 2016 : Inilah Skuat Resmi Spanyol: Tidak Ada Nama Isco dan Mata

Redaksi Solopos.com  /  Jafar Sodiq Assegaf  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Alvaro Morata diandalkan Spanyol di Kualifikasi Euro 2016 (Reuters/Marcelo del Pozo)

Piala Eropa 2016 Spanyol merilis 23 nama tanpa Isco Alcaron.

Solopos.com, PARIS – Vicente del Bosque membuat gebrakan dengan deretan pemain depan Spanyol untuk Piala Eropa 2016. Selasa (31/5/2016), Spanyol mengumumkan skuad resmi untuk berlaga di Prancis.

Advertisement

Del Bosque akhirnya memilih Alvaro Morata, Lucas Vazquez, Aritz Aduriz, Pedro Rodriquez, serta Nolito. Dengan ini, mantan pelatih Real Madrid itu mendepak nama-nama tenar seperti Fernando Torres hingga Diego Costa.

Di lini tengah, Spanyol bakal mengandalkan Andres Iniesta, Cesc Fabregas, Koke dan Sergio Busquets. Bosque mencoret nama Isco Alcaron di skuad Spanyol.

Sementara untuk barisan pertahanan, banyak pihak yang menilai Del Bosque  terlalu berani melakukan perjudian dengan membawa fullback muda milik Arsenal, Hector Bellerin. Meski memiliki kemampuan yang cukup baik, Bellerin dinilai masih terlalu muda.

Advertisement

Inilah skuad resmi Spanyol untuk Piala Eropa 2016;

Kiper: Iker Casillas (Porto), David De Gea (Man United), Sergio Rico (Sevilla).

Bek: Gerard Piqué, Jordi Alba, Marc Bartra (Barcelona), Juanfran (Atletico Madrid), Cesar Azpilicueta (Chelsea), Mikel San José (Athletic Club), Hector Bellerín (Arsenal), Sergio Ramos (Real Madrid).

Advertisement

Gelandang: Bruno Soriano (Villarreal), Sergio Busquets, Andres Iniesta (Barcelona), Thiago (Bayern), David Silva (Manchester City), Pedro, Cesc Fabregas (Chelsea), Jorge Resurrección Merodio “Koke” (Atletico Madrid).

Penyerang: Aritz Aduriz (Athletic), Nolito (Celta Vigo), Alvaro Morata (Juventus), Lucas Vazquez (Real Madrid).

(Sumber: EURO2016.com)

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif