Soloraya
Selasa, 31 Mei 2016 - 14:40 WIB

BANJIR KLATEN : Sekolah Tergenang Air, 48 Siswa SDIT Muhammadiyah Bawak Pindah Lokasi UKK

Redaksi Solopos.com  /  Ahmad Mufid Aryono  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Pengendara motor melintas di depan SDIT Muhammadiyah Sinar Fajar, Desa Bawak, Cawas, yang tergenang air akibat luapan Kali Dengkeng. (Taufiq Sidik Prakoso/JIBI/Solopos)

Banjir Klaten menyebabkan puluhan siswa harus berpindah lokasi ujian kenaikan kelas.

Solopos.com, KLATEN–Sebanyak 48 siswa kelas IV SDIT Muhammadiyah Sinar Fajar, Desa Bawak, Kecamatan Cawas harus berpindah lokasi ujian kenaikan kelas (UKK), Selasa (31/5/2016). Hal itu dikarenakan sekolah tergenang air dari luapan Kali Dengkeng.

Advertisement

Pantauan Solopos.com, Selasa, para siswa itu harus berpindah lokasi UKK di kampus I SDIT Muhammadiyah Sinar Fajar yang masih satu desa namun tidak tergenang air.

Selain itu, di SDN 1 Planggu, Trucuk, siswa tak perlu berpindah lokasi ujian, meski sekolah tergenang air. Lokasi genangan hanya mengenai halaman sekolah. Pada Selasa pagi genangan sudah surut.

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif