Sport
Minggu, 29 Mei 2016 - 20:26 WIB

ISC B 2016 : Ditundukkan PSCS, Persis Solo Terbenam di Dasar Klasemen

Redaksi Solopos.com  /  Ahmad Baihaqi  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

ISC B 2016 diwarnai dengan kekalahan Persis Solo dari PSCS Cilacap.

Solopos.com, SOLO — Persis Solo kembali menelan pil pahit saat menjamu PSCS Cilacap dalam lanjutan ajang Indonesia Soccer Championship (ISC) B di Stadion Manahan, Solo, Minggu (29/5/2016) sore. Meladeni tim tamu yang dibesut mantan pelatih Persis, Aris Budi Sulistyo, Laskar Sambernyawa, julukan Persis Solo, tunduk dengan skor tipis, 0-1. Gol kemenangan tim lawan dicetak striker Ugiek Sugiyanto di menit ke-81.

Advertisement

Hasil ini jelas sangat mengecewakan mengingat Persis tampil di depan pendukung sendiri. Kekalahan ini adalah yang kedua beruntun setelah dalam laga sebelumnya, Sambernyawa dibungkam Persika Karawang saat bertandang ke Stadion Singaperbangsa, Karawang, Minggu (22/5/2016) lalu. Pertandingan tersebut berakhir dengan skor, 0-2. Kini Persis makin terpuruk di dasar klasemen Grup III dengan baru mengemas dua poin, dari hasil dua kali seri dan dua kali kalah.

Persis Solo yang dibesut Widyantoro turun dengan perubahan skuat yang berbeda dari tiga laga sebelumnya. Hal ini lantaran Tri Rahmad Priadi harus absen karena cedera engkel. Praktis Widyantoro kehilangan gelandang bertahan. Alhasil, ia mesti bongkar pasang lini belakang dan depan.

Advertisement

Persis Solo yang dibesut Widyantoro turun dengan perubahan skuat yang berbeda dari tiga laga sebelumnya. Hal ini lantaran Tri Rahmad Priadi harus absen karena cedera engkel. Praktis Widyantoro kehilangan gelandang bertahan. Alhasil, ia mesti bongkar pasang lini belakang dan depan.

Akbar Riansyah yang biasa dipercaya sebagai bek kanan diinstruksikan untuk ke tengah mengisi pos yang ditinggalkan Tri. Sedangkan bek kanan diamanatkan kepada Taji Prasethio. Ia jadi penguat di lini belakang bersama Yudi Khoerudin, Rohmat Sabani yang dalam partai ini didapuk menjadi kapten, plus Qoiron Sandy di bek kiri yang menggantikan Risman Maidullah. Ini juga menjadi debut Sandy setelah tiga partai tak pernah masuk starter.

Di lini tengah Akbar saling dukung dengan Bayu Andra, Andrid Wibawa, dan Dedi Cahyono. Di lini depan striker Andri Aryanto “Gepeng” kembali jadi starter. Hanya, ia diduetkan dengan  Agung Wowot yang merupakan seorang gelandang serang.

Advertisement

Peluang apik didapat oleh dua kali didapat oleh Dedi. Sang gelandang serang ini berusaha langsung memasukkan bola setelah mendapat umpan terobosan. Sayang, tendangannya masih melebar ke kanan gawang PSCS yang dijaga Ega Rizky. Begitu pula saat mendapat umpan apik dari Agung Wowot. Hingga  babak pertama rampung, skor masih tanpa gol.

Di babak kedua permainan kedua tim tak banyak berubah. Peluang emas justru didapat Laskar Nusakambangan, julukan PSCS, saat penyerang Ugiek Sugiyanto tinggal berhadapan dengan kiper Persis, Aji Saka. Sayang, tendangan yang dilesakkannya masih jauh di atas gawang Persis.

Wasit yang dipimpin oleh Bambang asal Malang lalu menghadiahkan kartu kuning kepada bek lawan, Patrik Dimal, karena diangap sengaja menendang muka Andri “Gepeng”. Kartu kuning kedua diterima Cilacap karena Welly Siagian dinilai melanggar Dedi Cahyono.

Advertisement

Petaka tuan rumah terjadi di menit ke-81 saat serangan balik yang dilancarkan lawan membuat kemelut di depan gawang Aji Saka. Tendangan cepat Ugiek yang mendapat umpan dari bek Bagus Nirwanto tak mampu diantisipasi Aji Saka. Skor 1-0 untuk Cilacap.

Tertinggal 0-1 membikin mental Sambernyawa rontok. Segala upaya yang mereka lakukan gagal membuahkan hasil manis. Rapatnya baris belakang PSCS yang dikawal lima bek sekaligus membikin serangan demi serangan Persis mental. Skor ini tak berubah hingga laga rampung.

“Saya minta maaf karena kami belum bisa menang. Kami sudah maksimal. Banyak peluang yang didapat, tapi belum bisa berbuah gol. Mereka terbebani dengan target harus menang sehingga hal-hal yang mendasar seperti passing pun salah. Ini penampilan terburuk tim,” papar Wiwid, seusai pertandingan.

Advertisement

Sementara itu, pelatih PSCS Cilacap, Aris Budi Sulistyo, mengaku hasil ini melebihi ekspektasi. Sebelumya, mantan juru taktik Sambernyawa ini memang target poin minimal satu di partai tandang ini.

“Strategi yang kami susun sejak di Cilacap berjalan dengan baik. Saya sengaja pasang lima bek untuk skema away demi menggagalkan semua serangan lawan,” jelasnya.

Susunan pemain Persis vs PSCS:

Persis (4-4-2): Aji Saka; Taji Prasethio, Yudi Khoerudin, Rohmat Sabani, Qoiron Sandy; Akbar Riansyah, Bayu Andra, Andrid Wibawa, Dedi Cahyono; Agung Budi, Andri Aryanto

PSCS Cilacap (5-4-1): Ega Rizky; Haudi Abdillah, Chomad Suharto, Patrik Domal, Welly Siagian, Bagus Nirwanto; Said Nurul, Andesi Prabowo, Choiron, Rendi Sahputra; Ugik

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif