Teknologi
Sabtu, 28 Mei 2016 - 14:00 WIB

TEKNOLOGI TERBARU : ZTE VR Kombinasi Sempurna Axon 7

Redaksi Solopos.com  /  Haryo Prabancono  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - ZTE VR (Theverge)

Teknologi terbaru ZTE VR diluncurkan untuk mendukung smartphone Axon 7.

Solopos.com, SOLO — Vendor asal Tiongkok, ZTE, mengikuti jejak Samsung, HTC dan One Plus dalam pengembangan teknologi terbaru virtual reality (VR). ZTE akan meluncurkan perangkat VR yang akan dikombinasikan dengan Axon 7.

Advertisement

Sebagaimana dikutip dari Theverge, Sabtu (28/5/2016), peluncuran teknologi terbaru ZTE VR akan bersamaan dengan smartphone terbaru Axon 7. Pengguna Axon 7 nantinya bisa merasakan pengalamann baru dalam dunia VR di smartphone ZTE Axon 7.

Teknologi terbaru ZTE VR dibekali sembilan sensor axis gyro. ZTE menyematkan lensa berukuran 38 mm dengan sudut pandang 96 derajat. ZTE berbobot cukup ringan, yakni 255 gram.

Menurut ZTE, teknologi terbaru virtual reality-nya akan bisa terhubung dengan Google Daydream yang sudah diumumkan dalam gelaran Google I/O 2016. Harga headset atau kacamata VR ZTE cuma Rp1 jutaan.

Advertisement

Untuk spesifikasi smartphone terbaru ZTE Axon 7 diperkuat prosesor Snapdragon 820 yang dikombinasikan dengan GPU Adreno 530 GPU. ZTE membikin Axon 7 dengan varian RAM berbeda agar pengguna bisa memilih sesuai kebutuhan.

Pertama, smartphone terbaru ZTE Axon 7 yang dibekali RAM 4 GB dan memori internal 64 GB. Versi kedua, dengan adanya RAM 6 GB dan memori internal 128 GB. Harga dua versi ponsel itu juga berbeda.

Di sektor kamera belakang, smartphone terbaru Axon 7 dibekali dengan resolusi 20 megapiksel (MP) yang dikombinasikan dengan sensor Samsung IsoCell. Kamera belakang 20 megapiksel (MP) juga bisa digunakan untuk merekam video 4K.

Advertisement

Untuk kamera depan memiliki resolusi 8 MP yang cocok digunakan untuk selfie. Smartphone terbaru ZTE Axon 7 juga dibekali sensor sidik jari yang diletakkan di bagian belakang bodi dengan tambahan fitur USB Type C.

Di sekor baterai, smartphone terbaru ZTE Axon 7 diperkuat daya 3.140 mAh yang bisa bertahan dua hari dengan pemakaian tinggi. Dengan spesifikasi tinggi ZTE Axon 7 siap dijual dengan harga US$450 atau Rp6,1 juta dalam versi 64 GB.

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif