Teknologi
Sabtu, 28 Mei 2016 - 04:30 WIB

SMARTPHONE TERBARU : Oppo Bikin Ponsel Lipat Pakai Super Vooc

Redaksi Solopos.com  /  Haryo Prabancono  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Ponsel Lipat Oppo (Mashable)

Smartphone terbaru yang bisa dilipat akan dibikin Oppo.

Solopos.com, SOLO — Vendor asal Tiongkok, Oppo, dikabarkan sedang mengembangkan smartphone terbaru yang bisa dilipat. Apabila benar, Oppo mengikuti jejak vendor Korsel, Samsung, yang juga sedang membikin ponsel lipat.

Advertisement

Sebagaimana dikutip dari Mashable, Jumat (27/5/2016), kabar pengembangan smartphone terbaru Oppo yang bisa dilipat diketahui dari gambar yang muncul di jejaring sosial Tiongkok.

Di media sosial tersebut ada smartphone layar lipat dengan bodi yang sebagian besar didominasi warna putih. Ponsel yang bisa dilipat itu merupakan milik Oppo. Oppo bahkan telah mengembangkan ponsel lipat itu pada Agustus 2015.

Prototype awal smartphone terbaru lipat Oppo telah selesai dibikin pada Februari 2016 lalu. Gambar tersebut diyakini versi baru ponsel lipat Oppo dengan sistem operasi Android dan teknologi Super VOOC yang bisa mengisi baterai secara cepat.

Advertisement

Smartphone terbaru layar lipat Oppo diprediksi meluncur tahun depan. Tapi hingga kini tak ada informasi dari Oppo tentang pengembangan ponsel lipat andalannya tersebut.

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif