Otomotif
Sabtu, 28 Mei 2016 - 13:10 WIB

KOMPARASI MOTOR: Supra GTR150 Vs MX King, Harga dan Tenaga Beda Tipis

Redaksi Solopos.com  /  Jafar Sodiq Assegaf  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Honda Supra GTR150 (kiri) vs Yamaha MX King (kanan). (Metrotvnews.com)

Komparasi motor kali ini tentang Honda Supra GTR150 vs Yamaha MX King.

Solopos.com, SOLO – Lahirnya Honda Supra GTR150 membuat Yamaha MX King tidak lagi sendirian bermain di bursa motor Tanah Air segmen bebek super. Lantas jika dikomparasikan, siapa paling unggul?

Advertisement

Dalam peluncurannya pada Maret 2015 lalu, Yamaha MX King oleh PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) disebut sebagai motor bebek yang mewarisi cita rasa sport khas Vixion dan YZF-R15.

Sedangkan Honda Supra GTR150, PT Astra Honda Motor (AHM) menyebutnya sebagai bebek tangguh dengan kemampuan menjelajah. Itu sebabnya disematkan nama GTR yang merupakan kependekan dari Grand Touring atau kendaraan spesialis penjelajah.

Advertisement

Sedangkan Honda Supra GTR150, PT Astra Honda Motor (AHM) menyebutnya sebagai bebek tangguh dengan kemampuan menjelajah. Itu sebabnya disematkan nama GTR yang merupakan kependekan dari Grand Touring atau kendaraan spesialis penjelajah.

Sementara jika merujuk pada data spesifikasi teknisnya, sebagaimana dihimpun Solopos.com dari laman resmi AHM dan YIMM, berikut ini adalah perbandingan antara Honda Supra GTR150 dan Yamaha  MX King.

Dimensi dan Fitur
Supra GTR150 memiliki panjang 2.025 mm, lebar 725 mm, tinggi 1.102 mm, jarak sumbu roda 1.284 mm, dan bobot 119 kilogram. Sementara MX King yang sekilas tampak lebih bongsor, aslinya justru lebih ramping dan lebih ringan dengan panjang 1.970 mm, 670 mm, tinggi 1.080 mm, jarak sumbu roda 1.240 mm, serta bobot 116 kg.

Advertisement

Mesin
Supra GTR150 ditenagai mesin DOHC 149,16 cc sedangkan MX King mengusung dapur pacu SOHC 149,7 cc. Kendati sama-sama liquid cooled, tenaga Supra GTR150 lebih besar ketimbang rivalnya dengan 15,4 hp pada 9.000 rpm vs 15,2 hp pada 8.500 rpm.

Meski begitu MX King masih unggul dalam hal torsi yang mencapai 13,8 Nm pada 7.000 rpm. Sementara torsi yang dihasilkan Supra GTR150 hanya 13,5 Nm pada 6.500 rpm.

Rangka
Baik Supra GTR150 maupun MX King sama-sama mengusung rangka underbone khas motor bebek. Suspensi depan masih menggunakan teleskopik konvensional, sedangkan suspensi belakang model monoshock dengan swing arm.

Advertisement

Turun ke sektor kaki-kaki, keduanya sama-sama dibekali pelek berdiameter 17 inci dengan ban belakang berukuran 120/70-17 58P. Pada ban depan, YIMM memasang ukuran 70/90-17 38P. Sedangkan AHM memakai yang lebih lebar, yakni 90/80-17 46P.

Harga
Yamaha MX King dijual seharga Rp20,3 juta dan Rp20,6 juta untuk varian striping Motogp. Sebenarnya ada juga varian bernama Jupiter MX150. Memiliki mesin yang sama namun dengan beberapa fitur yang disunat, harganya dipasang di angka Rp19 juta.

Sementara Honda Supra GTR150, khusus varian warna Cruiser White dan Spartan Red dibanderol Rp21,3 juta. Sedangkan varian warna Gun Black dan Grande Blue dipatok lebih tinggi, yakni Rp21,6 juta. Seluruh harga tersebut berstatus on the road Jakarta.

Advertisement

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif