Otomotif
Sabtu, 21 Mei 2016 - 10:00 WIB

MOBIL TOYOTA : Mengintip Mesin C-HR Penantang HR-V dan Trax

Redaksi Solopos.com  /  Evi Handayani  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Mesin Toyota C-HR (Indianautosblog.com)

Mobil Toyota C-HR dibekali mesin 1.200 cc turbocharged.

Solopos.com, BEIJING — Mobil Toyota C-HR kembali melantai di pameran otomotif, kali ini dalam Beijing Motor Show 2016 di Tiongkok. Menariknya, Toyota juga mengumbar blok mesin crossover itu lengkap dengan data teknisnya.

Advertisement

Dijelaskan bahwa salah satu mesin yang akan ditanam sebagai dapur pacu mobil Toyota penantang Honda HR-V dan Chevrolet Trax itu memiliki kapasitas 1.197 cc empat silinder direct injection. Mesin tersebut sudah dilengkapi dengan perangkat turbocharger.

Seperti dilansir laman Indianautosblog, Rabu (18/5/2016), mesin besin itu termasuk dalam 14 mesin generasi terbaru (all new) besutan Toyota. Raksasa otomotif Jepang itu mengklaim mesin barunya dapat melakukan siklus atkinson ketika putaran bawah sehingga tenaganya tetap terjaga.

Toyota C-HR (Caranddriver.com)

Advertisement

Itu semua berkat konfigurasi vertikal vortex yang mendistribusikan udara lebih banyak ke ruang bakar dengan cara memperlambat kecepatan menutup katup masuk (intake). Sistem yang terintegrasi dengan kepala silinder itu juga membuat manajemen suhu lebih baik.

Keunggulan lain pada mesin tersebut adalah hadirnya fitur water-cooled turbo, heat excanger, serta sistem katup variable valve timing intelligent-wide (VVT-IW) yang diklaim lebih baik ketimbang VVT-I.

Secara teori, mesin 1.197 cc turbocharged itu dapat memuntahkan tenaga sebesar 114 hp dengan torsi 185 Nm yang bisa diraih pada putaran 1.500-4.000 rpm. Ketika dipasangkan pada Toyota Auris, mesin tersebut dapat berakselerasi 0-100 km/jam dalam 10,1 detik dengan kecepatan maksimum 198,4 km/jam.

Advertisement

Sebagai informasi, mobil Toyota C-HR sudah memulai tahap produksi massalnya di Turki. Mobil tersebut kabarnya akan diluncurkan perdana di benua Eropa antara akhir 2016 hingga awal 2017 mendatang.

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif