Jogja
Senin, 16 Mei 2016 - 21:20 WIB

RAZIA LALU LINTAS : Berhenti Sembarang Tempat Langsung Ditilang

Redaksi Solopos.com  /  Nina Atmasari  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Kapolda DIY Brigjen Pol Prasta Wahyu Hidayat (kiri) menyematkan pita kepada petugas dalam operasi Patuh Progo 2016 dalam apel pasukan di Halaman Mapolda DIY, Senin (16/5/2016). (foto IST)

Razia lalu lintas besar-besaran akan digelar termasuk di Polda DIY

Harianjogja.com, SLEMAN – Operasi gabungan antara kepolisian dan TNI terkait tata tertib lalu lintas dengan sandi operasi Patuh Progo 2016 digelar selama 14 hari ke depan dimulai sejak Senin (16/5/2016) kemarin.

Advertisement

Petugas gabungan akan menindak siapapun tanpa pandang bulu jika melanggar tak terkecuali yang berhenti di sembarang tempat.

Kapolda DIY Brigjen Pol Prasta Wahyu Hidayat menyatakan, operasi itu digelar sekaligus dalam rangka cipta kondisi jelang Idul Fitri 1437 Hijriyah. Sasaran operasi berupa segala bentuk potensi gangguan gangguan lalu lintas. Mulai dari pedagang di bahu jalan, pak ogah, tukang parkir, penderek liar, angkutan umum, angkutan barang hingga geng motor. Tak terkecuali, pengemudi kendaraan bermotor berhenti yang bukan pada tempatnya.

“Operasi ini untuk menurunkan lakalantas yang menimbulkan korban jiwa, juga melatih masyarakat agar patuh terhadap tata tertib lalu lintas. Para pelanggar akan langsung ditindak dengan tilang,” tegas Kapolda seusai gelar pasukan, Senin (16/5/2016).

Advertisement

Ia menambahkan, dalam operasi tersebut pihaknya menggandeng Korem 072/Pamungkas, Pangkalan TNI AL dan Pangkalan TNI AU Adisutjipto. TNI melalui Satpom akan dilibatkan langsung dalam penindakan sehingga sasaran operasi diharapkan tanpa pandang bulu.

“TNI sangat mendukung, saat ini semua kita hadirkan. Diharapkan, darat, laut, udara ikut melakukan penindakan, Jogja kita semua solid, sama-sama menjaga ketertiban lalulintas,” kata dia.

Danlanud Adisutjipto Marsma TNI Imran Baidirus, menyatakan kesiapannya dalam mendukung operasi yang berlangsung hingga 27 Mei 2016 mendatang. Operasi akan dilakukan dengan sweeping gabungan TNI dan Polri. Pihaknya sudah mengingatkan kepada seluruh anggota TNI AU agar tertib dalam berkendara.

Advertisement

“Hal yang terkait dengan pelaksanaan sweeping tersebut, kami sudah sampaikan ke anggota, lengkapi surat-surat berkendaraan, jika ingin bepergian, untuk memperhatikan surat ijin keluar pangkalan,” ungkap dia.

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif