Soloraya
Sabtu, 7 Mei 2016 - 18:35 WIB

KECELAKAAN KARANGANYAR : Diduga Rem Blong, Rukun Sayur Tabrak Atap Kios

Redaksi Solopos.com  /  Ahmad Mufid Aryono  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Bus Rukun Sayur rute Tawangmangu-Solo PP dengan plat nomor AD 1593 CF menabrak kios yang menjual pakan burung di Jalan Karanganyar-TawangmTangu, tepatnya di Dukuh Bangsri RT 002/RW 001, Desa Bangsri, Karangpandan, Sabtu (7/5/2016). (Sri Sumi Handayani/JIBI/Solopos)

Kecelakaan Karanganyar terjadi di jalan raya Karaganyar-Tawangmangu.

Solopos.com, KARANGANYAR–Rem bus Rukun Sayur rute Tawangmangu-Solo PP dengan plat nomor AD 1593 CF diduga blong sehingga menabrak atap kios pakan burung di tepi Jalan Karanganyar-Tawangmangu, Sabtu (7/5/2016), pukul 14.30 WIB.

Advertisement

Tidak ada korban jiwa akibat kejadian itu, tetapi pagar rumah dari batu bata, tanaman di tepi jalan, dan atap kios yang menjual pakan burung itu rusak.

Informasi yang dihimpun Solopos.com, bus yang dikemudikan warga Gotanon, Jati, Jaten, Heru Wibilaksono, 24, itu mengangkut pelajar SMK di Klaten. Mereka hendak pulang setelah mengikuti kegiatan perkemahan di Tawangmangu.
Nahas, bus menabrak pagar rumah dari batu bata dan atap bagian depan kios pakan burung milik warga Dukuh Bangsri RT 002/RW 001, Desa Bangsri, Karangpandan, Bakdo Mulyadi, 43. Penumpang dipindahkan ke bus lain dalam satu rombongan.

“Dari jauh itu saya dengar teriakan. ‘Blong! Blong!’ Gitu yang saya dengar. Penumpang pelajar pakai Pramuka. Penuh. Saya lihat bus kok jalannya miring ke kiri [dari Tawangmangu ke Solo]. Lalu nabrak pohon, pagar, trus atap kios. Bus-nya enggak kencang. Pelan kok mbak,” kata pemilik tambal ban dan bengkel, Warsiyati, saat ditemui Solopos.com, Sabtu.

Advertisement

Bengkel dan tambal ban milik Warsiyati ada di depan kios yang ditabrak bus. Menurut dia, penumpang dipindahkan ke bus lain dalam rombongan. “Barang-barang diangkut. Ada yang bawa tikar gitu mbak. Mungkin habis kemah,” tutur dia.

Pemilik rumah, Bakdo Muladi, menuturkan kios pakan burung miliknya buka. Dia ada di belakang kios saat kejadian. Tetapi, saat itu ada sepeda motor yang parkir di depan kios. “Motornya enggak apa-apa. Ya kalau saya sih maunya diganti. Enggak ada barang dagangan yang rusak. Hanya atap teras itu sama pagar rumah,” tutur dia saat ditemui wartawan.

Sopir bus, Heru Wibilaksono, mengaku tidak mengantuk dan dalam kondisi sadar dan sehat saat mengemudi. Dia sempat meminta penumpang untuk berpindah ke sisi kanan bus agar bus tidak oleng ke kiri dan terperosok ke parit.

Advertisement

Sementara itu, Kanit Laka Polres Karanganyar, Ipda Maryadi, mewakili Kapolres Karanganyar, AKBP Mahedi Surindra, menuturkan kecelakaan diduga sistem rem bus rusak. “Rem bus nyaris blong. Bus bisa berhenti setelah menabrak pohon, pagar dari tembok, dan atap kios pakan burung. Kalau kerusakan bangunan itu biar kedua belah pihak menyelesaikan secara kekeluargaan. Untuk sopir masih diperiksa. Sopir enggak mengantuk,” tutur dia saat ditemui wartawan di lokasi kejadian.

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif