Jogja
Jumat, 6 Mei 2016 - 16:20 WIB

LIBURAN DI JOGJA : Lampu Merah Diterobos, Sejumlah Persimpangan Macet Total

Redaksi Solopos.com  /  Nina Atmasari  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Arus lalu lintas di perempatan Tugu Pal Putih, Kamis (5/5/2016) siang. (NIna Atmasari/JIBI/Harian Jogja)

Liburan di Jogja diwarnai macet total di sejumlah ruas jalan

Harianjogja.com, JOGJA-Hari kedua liburan panjang atau long weekend awal Mei sejumlah ruas jalan di Kota Jogja dipadati kendaraan berpelat nomor luar daerah. Bahkan di beberapa persimpangan arus lalu lintas sempat terkunci, kepolisian lalu lintas terpaksa mengatur secara manual.

Advertisement

Pantauan Harian Jogja, di Simpang Jembatan Kleringan terjadi penumpukan kendaraan pada Jumat (6/5/2016) siang. Lampu pengatur arus lalu lintas di lokasi tersebut tidak lagi dihiraukan oleh para pengendara sehingga arus lalu lintas sempat tidak bergerak. Kendaraan yang hendak ke Malioboro sudah mengantre sampai Jalan Mangkubumi.

Kondisi serupa juga terjadi di Simpang Titik Nol Kilometer. Sejumlah polisi lalu lintas terpaksa harus mengatur laju kendaraan secara manual. Untuk mengurai kepadatan kendaraan polisi terpaksa melakukan rekayasa arus lalu lintas.

”Jalur menuju Malioboro kita perpanjang dari Kleringan harus memutar ke Stadion Kridosono,” kata Kepala Unit Pengaturan, Penjagaan, Pengawalan, dan Patroli (Turjawali) Polresta Jogja, Iptu Sugiman di sela-sela pengaturan lalu lintas di Simpang Kleringan.

Advertisement

Sepanjang jalur Abu Bakar Ali (ABA) sampai Kridosono pun dipasang pembatas jalan. Menurut dia, peningkatan volume kendaraan sudah terjadi sejak Kamis (5/5/2016) sore, dan diperkirakan kepadatan kendaraan akan berakhir pada Minggu (8/5/2016) besok.

”Puncak kepadatan akan terjadi Sabtu malam,” ujar dia.

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif