Teknologi
Selasa, 3 Mei 2016 - 02:15 WIB

SMARTWATCH TERBARU : Xiaomi Siap Rilis Mi Watch Tahun Ini

Redaksi Solopos.com  /  Haryo Prabancono  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Smartwatch Xiaomi. (Istimewa)

Smartwatch terbaru Xiaomi akan dirilis tahun ini.

Solopos.com, SOLO —  Vendor asal Tiongkok, Xiaomi, dikabarkan siap meluncurkan smartwatch terbaru tahun ini. Xiaomi memang tak hanya fokus di lini smartphone saja, tetapi juga perangkat lain seperti jam tangan pintar.

Advertisement

Seperti dilansir Independent, Senin (2/5/2016), Wakil Presiden Xiaomi, Liu De, smartwatch terbaru Xiaomi segera selesai pengembangannya. Menurut Lie De, jam tangan pintar besutannya itu akan dirilis pertengahan tahun 2016.

Smartwatch terbaru Xiaomi akan dijual lebih murah dari perangkat sejenis buatan vendor-vendor lain. Dengan spesifikasi tinggi, Xiaomi memang sering menjual perangkat seperti smartphone, jam tangan dan sepeda pintar dengan harga murah yang bisa bersaing dengan produk lain.

Kabar peluncuran smartwatch terbaru Xiaomi pada 24 November 2015 lalu memang tidak benar. Xiaomi baru akan meluncurkan jam tangan pintarnya itu tahun ini. Sebelumnya vendor Tiongkok itu juga telah menghadirkan Mi Band atau gelang pintar.

Advertisement

Beberapa vendor seperti LG, Motorola, dan Huawei, menggunakan sistem operasi OS Android Wear milik Google untuk lini smartwatch. Tapi hingga kini belum ada kejelasan tentang sistem operasi yang digunakan di smartwatch terbaru Xiaomi, mungkin akan terungkap saat peluncuran perangka itu.

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif