Sport
Jumat, 22 April 2016 - 09:50 WIB

MANCHESTER UNITED VS CRYSTAL PALACE : Gol Cepat MU Jadi Penentu

Redaksi Solopos.com  /  Ahmad Baihaqi  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - MU vs Crystal Pacae (Twitter)

Manchester United vs Crystal Palace berhasil dimenangi MU

Solopos.com, MANCHESTER – Manchester United berhasil memetik kemenangan atas Crystal Palace dalam lanjutan Liga Premier Inggris 2015/2016. Bek MU, Chris Smalling, menyebut gol cepat yang didapatkan timnya sangat menentukan.

Advertisement

Menjamu Palace, di Old Trafford, Kamis (21/4/2016) dini hari WIB, MU menang dengan skor 2-0. Mereka tampil dominan dan mampu unggul cepat lewat gol bunuh diri Damien Delaney di menit keempat. Delaney salah mengantisipasi umpan Matteo Darmian yang membuat gawangnya kebobolan.

Setelah itu, MU tampil mendominasi. Mereka pun menguasai penguasaan bola sebesar 66%. Tak hanya itu, Setan Merah mampu melepaskan 16 tembakan dan 10 di antaranya mengarah ke gawang. Tapi mereka hanya mampu menambah satu gol lewat Darmian di babak kedua.

Smalling menilai gol cepat MU sangat menentukan keberlangsungan laga. Permainan timnya menjadi lebih baik setelah adanya gol meski masih kesulitan dalam menuntaskan peluang. Dia pun tak ragu menyebut gol cepat MU sebagai pembeda sekalgus penentu.

Advertisement

“Kami bisa menguasai jalannya pertandingan di Old Trafford, tapi kami terkadang kesulitan untuk menyudahi perlawanan tim lawan,” kata Smalling seperti dilansir situs resmi MU, Kamis (21/4/2016).

“Bisa mencetak gol cepat itu, Anda bisa melihat dari jumlah peluang yang kami cetak setelahnya. Itu menjadi sebuah pembeda,” imbuhnya.

Kemenangan itu membuat MU tetap berada di posisi kelima klasemen sementara Liga Inggris 2015/2016 dengan torehan 59 poin dari 34 laga. Mereka hanya terpaut satu poin dari Arsenal di posisi keempat yang baru memainkan 33 laga.

Advertisement

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif