Sport
Rabu, 20 April 2016 - 14:35 WIB

ISC A 2016 : Pedro Javier Pilih Gabung PBFC

Redaksi Solopos.com  /  Jumali  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Kicauan Presiden PBFC, Nabil Husein (Twitter)

ISC A 2016 menjadi pembuktian bagi PBFC. Tim asal Samarinda itu memilih mendatangkan Pedro Javier Velasquez untuk menambah ketajaman di lini depan.

 
Harianjogja.com, SAMARINDA — Demi mempertajam lini depannya pada gelaran Torabika Soccer Championship (TSC) 2016, Pusamania Borneo FC (PBFC) kembali mendatangkan pemain anyar, sosok tersebut adalah Pedro Javier Velasquez yang merapat ke skuat Pesut Etam.

Advertisement

Ya, kabar tersebut dikonfirmasi oleh Pemilik PBFC, Nabil Husein Said Amin. Ia menegaskan eks striker Persija Jakarta tersebut akan segera bergabung di skuat arahan Dragan Djukanovic pada Selasa (19/4/2016) sore.

Bergabungnya Pedro Javier kian memperlengkap kuota pemain asing PBFC untuk TSC 2016. Seperti diketahui, Pesut Etam sudah memiliki Edilson Tavares dan Tarik Boschetti asal Brasil.

“Iya Pedro gabung sama kita, kita perlu striker yang kualitasnya sudah teruji. Semoga Pedro bisa menjawab harapan kita dan memberikan yang terbaik untuk PBFC,” kata Nabil, dikutip dari laman resmi klub, Rabu (20/4/2016).

Advertisement

Pedro Javier mengawali kariernya di sepak bola Indonesa bersama Gresik United pada 2013. Selain itu, pemain berusia 34 tahun tersebut juga pernah membela Persija (2011-2014), Persela Lamongan (2015) dan terakhir Surabaya United pada gelaran Piala Jenderal Sudirman.

Disisi lain, guna melengkapi satu slot pemain asing yang tersisa, manajemen akan mengincar satu lagi penggawa asal Benua Asia untuk memenuhi regulasi yang sudah diatur PT.Gelora Trisula Semesta, selaku operator Torabika Soccer Championship. Saat ini, posisi tersebut tengah diperebutkan Hussein Eldor dan Park Chul Hyung

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif