News
Jumat, 15 April 2016 - 23:50 WIB

BBM BARU : Pertamina Luncurkan Dexlite, Harganya Rp6.750/Liter

Redaksi Solopos.com  /  Septina Arifiani  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Dispenser dan selang Dexlite berwarna hijau muda. (Liputan6.com)

BBM baru Dexlite tersebar merata di Indonesia pada akhir 2016.

Solopos.com, JAKARTA – PT Pertamina resmi meluncurkan Dexlite yang merupakan bahan bakar minyak (BBM) baru untuk mesin diesel. Di Jabodetabek, BBM yang termasuk jenis solar itu dijual seharga Rp6.750/liter.

Advertisement

Dalam peluncuran Dexlite, Direktur Utama Pertamina, Dwi Soetjipto berharap BBM baru itu dapat diminati konsumen karena menyuguhkan kualitas mendekati Pertadex namun dengan harga yang tidak jauh dari Biosolar.

”Hari ini kami luncurkan Dexlite, sebuah karya baru yang kami harapkan lebih memberi manfaat dan memperbaiki kualitas BBM yang sudah ada,” ujar Dwi di SPBU Pertamina 31.12601 Lenteng Agung, Jakarta seperti dilansir laman Liputan6, Jumat (15/4/2016).

Tetapi menurut Dwi, Dexlite yang memiliki cetane number 51 dan kandungan sulfur 1.200 ppm sebenarnya masih layak jika banderolnya dibuat lebih tinggi, sekitar Rp7.000-an. Sebab selisih kualitasnya dengan Biosolar cukup jauh.

Advertisement

”Dexlite dengan cetane number 51 itu seharusnya di angka Rp7.100 per liter. Tapi Pak Ahmad Bambang [Direktur Pemasaran dan Niaga Pertamina] minta dijualnya Rp6.750 per liter,” imbuhnya.

Distribusi Dexlite
Untuk saat ini Dexlite hanya tersedia di 33 SPBU Pertamina berstatus COCO di wilayah Jabodetabek. Sedangkan untuk Pulau Jawa secara keseluruhan, Pertamina menargetkan solar baru itu bisa dinikmati mulai Mei mendatang.

”Hari ini ada 33 SPBU di Jabodetabek, itu terdiri dari enam SPBU di Bekasi, enam di Tangerang, enam di Bogor-Depok, dan 15 di Jakarta. Nanti Mei baru akan bergerak di seluruh Pulau Jawa,” papar Bambang.

Advertisement

Sementara untuk Pulau Sumatra dan Kalimantan, Dexlite dijadwalkan meluncur paling cepat Juni. Baru kemudian merata ke Sulawesi, Maluku, dan Papua pada Agustus hingga Desember.

 

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif