News
Rabu, 13 April 2016 - 09:45 WIB

DUA PETUGAS PAJAK DIBUNUH : Juru Sita Pajak Dibunuh, Begini Reaksi Keras Jokowi

Redaksi Solopos.com  /  Jafar Sodiq Assegaf  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Pernyataan Jokowi di Twitter. (Istimewa/Twitter)

Dua petugas pajak dibunuh mendapat reaksi keras dari Jokowi.

Solopos.com, JAKARTA – Dua petugas pajak dari Kantor Pelayanan Pajak (KPP) Sibolga, Sumatra Utara, meninggal setelah ditusuk. Parada Toga Frans yang merupakan Juru Sita dan Soza Nolo Lase yang merupakan honorer dibunuh pengusaha wajib pajak berinisial AL.

Advertisement

Kabar duka disampaikan Menteri Keuangan Bambang Brodjonegoro. Kabar itu diterimanya di tengah rapat kerja dengan Komisi XI DPR di Gedung DPR, Senayan, Jakarta, Selasa (12/4/2016). Bambang memberitahu ada dua petugas pajak dari KPP Sibolga yang meninggal dunia ditusuk wajib pajak.

Kejadian tragis ini mendapat perhatian Presiden Joko Widodo (Jokowi). Jokowi menyampaikan ucapan berbela sungkawa melalui akun twitter resminya @jokowi.

Advertisement

Kejadian tragis ini mendapat perhatian Presiden Joko Widodo (Jokowi). Jokowi menyampaikan ucapan berbela sungkawa melalui akun twitter resminya @jokowi.

“Kita berduka atas terbunuhnya dua petugas pajak KPP Sibolga yang tengah jalankan tugas negara. Usut tuntas & hukum pelakunya! –Jkw,” demikian ungkapan Jokowi mengutip akun @jokowi, Selasa (12/4/2016).

Dalam akun tersebut, dirinya juga meminta agar pihak berwenang mengusut tuntas kasus terbunuhnya petugas pajak saat menjalankan tugasnya.

Advertisement

“Dia [AL] sudah tiga kali diberikan surat peringatan oleh petugas pajak dari Sibolga, tapi dia tidak datang,”  kata Irjen Budi, seperti dilansi Detik, Selasa (12/4/2016).

“Pelaku tunggal, jadi dia merasa kesal ditagih sama petugas pajak itu,” ujar Budi yang mantan Kadiv Propam Polri tersebut.

Kapolres Nias AKBP Bazawato Zebua sebelumnya mengatakan, ketika ditagih membayar tunggakan pajaknya, AL meminta kedua petugas pajak ini pindah ke sebuah tempat berupa pondok. Lokasinya didekat tempat usaha pelaku.

Advertisement

“Sampai di situ, pelaku duduk di antara petugas pajak itu lalu diambilnya pisau yang telah disiapkannya. Setelah itu ditancapkannya ke badannya kedua korban,” terang Bazawato.

AL saat ini telah ditahan di Polres Nias, Sumut. Polisi telah memeriksa 9 orang saksi terkait kasus ini.

Direktur P2 Humas Ditjen Pajak Mekar Satria Utama mengatakan, Agusman sudah lama menunggak pajak. Tunggakannya mencapai miliaran rupiah.

Advertisement

“Inisialnya AL, jumlah tunggakannya memang miliaran rupiah,” kata Satria, Rabu (13/4/2016).

“Tunggakan tersebut berasal dari penetapan dua tahun pajak, yaitu tahun 2010 dan 2011,” sambungnya. Satria mengatakan dirinya tak bisa mengungkap detail jumlah tunggakan tersangka.

“Itu bagian dari rahasia wajib pajak yang tidak bisa diberikan,” jelasnya. Namun Kapolres Nias AKBP Bazawato Zebua menyebut Agusman menunggak pajak hingga Rp14 miliar rupiah.

Agusman hingga kini masih diperiksa intensif oleh pihak kepolisian. Akan dicari tahu apa pemicu yang menyebabkan Agusman tega menikam Parada dan Soza dengan pisau hingga tewas.

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif