Teknologi
Sabtu, 9 April 2016 - 21:40 WIB

SMARTWATCH TERBARU : Apple Watch 2 Dibikin Super Tipis

Redaksi Solopos.com  /  Haryo Prabancono  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Apple Watch 2 (Youtube)

Smartwatch terbaru Apple watch 2 akan dirilis pertengahan tahun ini.

Solopos.com, SOLO — Raksasa teknologi Amerika Serikat, Apple, akan mengumumkan smartwatch terbaru Apple Watch 2 dalam gelaran Worldwide Developer Congress (WWDC) 2016.

Advertisement

Sebagaimana diberitakan Gsmarena, Sabtu (9/4/2016), gelaran tahunan WWDC memang disebut menjadi panggung debut smartwatch terbaru Apple Watch. Ajang QQDC 2016 akan digelar Juni tahun ini.

Analis Apple, Brian White, mengatakan kemungkinan besar smartwatch terbaru Apple Watch 2 akan dibikin lebih tipis. Sekitar 40% lebih tipis dibandingkan Apple Watch generasi pertama. Selain itu Iphone 7 juga akan mulai diproduksi Juni 2016.

Dalam melakukan produksi smartwatch terbaru Apple generasi kedua, perusahaan teknologi yang dibesarkan Steve Jobs itu akan mendapat bantuan dari tiga pabrikan lain seperti Foxconn, Inventec, dan Wistron.

Advertisement

Apple Watch generasi terbaru itu memang akan diluncurkan tahun ini. Informasi mengenai spesifikasi jam tangan pintar itu memang masih sedikit. Smartwatch terbaru Apple kabarnya akan mengusung fitur kamera video dan sistem nirkabel baru.

Fitur anyar Apple Watch 2 seperti Nearby yang terhubung dengan aplikasi Maps yang akan menampilkan sejumlah pilihan kategori seperti makanan, minuman, belanja, tamasya dan kesehatan.

Seperti halnya Apple Watch generasi pertama, Apple Watch 2 kemungkinan akan hadir dalam beberapa versi termasuk versi sport. Beberapa lembaga riset menyebutkan versi sport merupakan Apple Watch yang paling dicari dan laku karena berbagai fitur di dalamnya.

Advertisement

Dalam pengembangan smartwatch terbaru Apple Watch 2, Apple memperkerjakan beberapa tenaga medis. Sepertinya jam tangan pintar Apple itu dibuat khusus untuk kesehatan.

Dalam pertemuan dengan investor, Barry Lam mengatakan smartwatch terbaru Apple Watch 2 memiliki kualitas lebih baik dibanding Apple Watch generasi pertama. Menarik untuk ditunggu wujud dan perilisan Apple Watch 2 yang diprediksi melampaui Apple Watch generasi pertama.

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif