Soloraya
Sabtu, 9 April 2016 - 12:25 WIB

FOTO KUNJUNGAN MEDIA : Bersama Sukarelawan Estonia, Siswa SMPN 1 Gemolong Tilik Dapur Redaksi Solopos

Redaksi Solopos.com  /  Evi Handayani  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Foto kunjungan media kali ini menampilkan kunjungan para siswa SMPN 1 Gemolong.

Solopos.com, SOLO — Bersama seorang sukarelawan asal Estonia, Maibell, sekitar 50 siswa Sekolah Menengah Pertama Negeri (SMPN) 1 Gemolong, menilik dapur redaksi Griya Solopos, di Jalan Adisucipto 190, Solo, Sabtu (9/4/2016).

Advertisement

Guru SMPN 1 Gemolong, Warseno, menjelaskan kunjungan kali ini untuk memperkenalkan siswa-siswanya dengan proses kerja redaksi pemberitaan. Menurut Warseno, rombongan ini merupakan gabungan dari seluruh pengurus Organisasi Siswa Intra Sekolah (OSIS) 2016, empat pengurus redaksi Majalah Excellent, siswa kelas VII dan VIII.

“Jadi tujuan dari kunjungan ini, ya untuk memberi wawasan siswa tentang dapur redaksi di Solopos,” ujar Warseno.

Advertisement

“Jadi tujuan dari kunjungan ini, ya untuk memberi wawasan siswa tentang dapur redaksi di Solopos,” ujar Warseno.

Pada kunjungan ini, sebagian siswa berkesempatan menjajal studio rekaman, dalam rangka memberi ucapan selamat ulang tahun untuk Radio Solopos FM yang memasuki usia ke-12.

Relawan Estonia Maibell

Advertisement

“Aku menghabiskan waktu dengan mengajar anak-anak di sekolah dan juga yoga ketika di rumah,” kata Maibell.

Menurut Maibell, ia sudah dua kali berkunjung ke Kota Solo. Sukarelawan yang akan pulang ke negaranya pada bulan Juni mendatang ini mengaku, sangat menyukai nasi goreng. Ia juga menyukai teh manis, yang biasa disajikan orang-orang Indonesia sebagai minuman jamuan.

“Aku sangat suka yang manis-manis,” ujarnya.

Advertisement

Kepada Solopos.com, Maibell menceritakan sedikit gambaran tentang sistem pendidikan di negaranya.

“Perbedaannya, di negara saya peraturan sekolah lebih disiplin. Di sana pendidikan juga gratis sampai ke tingkat universitas dan siswa berpakaian bebas, tidak ada seragam,” terang Maibell.

Advertisement

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif