Teknologi
Selasa, 5 April 2016 - 02:10 WIB

PENJUALAN KAMERA : Canon Pimpin Penjualan DSLR Selama 13 Tahun

Redaksi Solopos.com  /  Haryo Prabancono  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Kamera prosumer terbaru Canon. (Pocket-lint.com)

Penjualan kamera Canon tipe DSLR tetap nomor satu selama 13 tahun terakhir.

Solopos.com, JAKARTA — Perusahan teknologi asal Jepang, Canon, kembali memimpin penjualan kamera Digital Single Lens Reflex (DSLR) global selama 13 tahun berturut-turut dari 2003-2015.

Advertisement

Seperti dilansir Liputan6.com, Senin (4/4/2016), torehan luar biasa ini tercapai berkat keseriusan Canon dalam mengembangkan komponen kunci kamera digitalnya.

Sensor CMOS yang merupakan prosesor gambar dan optik lensa yang diusung mengadopsi teknologi mutakhir yang diterapkan di seluruh jajaran produk DSLR Canon, mulai dari segmen pemula hingga profesional.

Kehadiran produk kamera Canon memberikan jawaban atas tuntutan kebutuhan pengguna yang semakin tinggi dan beragam. “Suatu kebanggaan Canon menjadi merek nomor satu di tingkat dunia untuk pasar kamera DSLR, begitu pula di Indonesia yang secara konsisten merajai pasar kamera DSLR Tanah Air hingga saat ini,” kata Direktur Divisi Canon PT Datascrip, Merry Harun.

Advertisement

Pencapaian ini, lanjut Merry, sekaligus menjadi tantangan bagi Canon untuk terus menghadirkan produk-produk kamera yang berkualitas dan berteknologi tinggi seiring dengan perkembangan kebutuhan konsumen dab tentunya dengan dukungan layanan purna jual yang prima.

Canon kali pertama menghadirkan kamera DSLR melalui seri EOS 1D pada 2001. Disusul kamera DSLR semi-profesional melalui Canon EOS D60 pada 2002 dan kamera DSLR entry-level EOS 300D atau EOS Kiss Digital di tahun 2003.

Sejak saat itu, Canon terus mengembangkan serta menghadirkan produk kamera DSLR unggulan sesuai perkembangan zaman. Di tahun 2015, Canon memperkenalkan sejumlah model kamera EOS yang turut mendukung pencapaiannya sebagai pemimpin pasar kamera DSLR dunia.

Advertisement

EOS 5D S dan EOS 5D SR menjadi kamera DSLR bersensor full-frame 35mm dengan resolusi tertinggi di dunia, yakni 50,6 megapiksel2.  Selain itu, Canon juga meluncurkan EOS 760D dan EOS 750D di kelas DSLR dan EOS M3 di kelas kamera mirrorless pada pertengahan 2015.

Tahun ini, Canon juga memperkenalkan jajaran kamera DSLR terbarunya yaitu EOS 1D X Mark II, EOS 80D, dan EOS 1300D, yang sebentar lagi akan hadir di Indonesia melaui PT Datascrip.

Salah satu kekuatan terbesar Canon yaitu varian lensa seri EF yang sangat lengkap untuk mendukung kebutuhan para pengguna kamera Canon EOS. Saat ini, telah tersedia 98 model dan produksinya telah melampaui angka 110 juta unit pada Juni 2015 berkat permintaan pasar yang tinggi.

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif