Sport
Minggu, 3 April 2016 - 05:00 WIB

LIGA NUSANTARA 2016 : 12 Tim Jateng Ramaikan Linus

Redaksi Solopos.com  /  Ahmad Baihaqi  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Dua pemain Persis Muda (pink) menahan serangan pemain Sragen Selection (biru) dalam laga uji coba di stadion Sriwedari, Solo, Jumat (12/2). (JIBI/Solopos/ Sunaryo Haryo Bayu)

Liga Nusantara 2016 akan diikuti 12 tim Jawa Tengah.

Solopos.com, SOLO — Sebanyak 12 tim bakal meramaikan kompetisi sepak bola amatir Liga Nusantara (Linus) Jawa Tengah 2016. Mereka adalah Persis Muda Solo, Persiharjo Unsa Asmi, Persebi Boyolali, Persiku Kudus, Persipa Pati, Persik Kendal, Persekat Kabupaten Tegal, PSIP Pemalang, PSD Demak, Persak Kebumen, Persekaba Blora, dan Persekap Pekalongan.

Advertisement

Tim-tim tersebut bakal dibagi dalam tiga grup dengan sistem kompetisi penuh. Sedangkan workshop sekaligus pembagian grup akan digelar pekan depan. Sementara terkait pelaksanaan masih sesuai dengan rencana awal, yakni 19 April 2016.

“Awalnya Linus Jateng ini digelar dengan jumlah calon peserta sebanyak 28 tim. Akan tetapi, pendaftaran sudah ditutup sehingga kami akan bergulir dengan 12 tim,” papar Komite Kompetisi Asosiasi Provinsi (Asprov) PSSI Jateng, Puthut Wibowo Adi, kepada wartawan, Sabtu (2/4/2016).

Meski banyak tim absen, penyelenggara optimistis kompetisi akan tetap menyajikan persaingan yang ketat. Terlebih tim yang jadi juara dimungkinkan bakal mewakili Jateng di kompetisi Linus tingkat nasional jika bergulir.

Advertisement

“Memang baru Jawa Tengah yang akan main dengan Asprov Jateng sebagai penyelenggara. Tapi, jika level nasional jadi mulai, tim yang menang yang akan mewakili Jateng,” imbuhnya.

Linus Jateng 2016 ini juga akan diramaikan oleh tim PON Jateng. Akan tetapi, mereka hanya melakoni laga persahabatan lawan klub peserta. Di masing-masing grup, PON Jateng akan melakoni dua pertandingan. Agenda ini merupakan bagian dari persiapan menghadapi babak PON 2016 di Bandung. Berdasarkan hasil kualifikasi di Bandung, Jateng lolos bersama Jatim mewakili wilayah Jawa. 

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif