Sport
Minggu, 3 April 2016 - 17:30 WIB

FORMULA ONE 2016 : Masih di Bawah Pascal, Rio Haryanto Kecewa Hasil Kualifikasi

Redaksi Solopos.com  /  Haryo Prabancono  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Rio Haryanto sesaat setelah masuk pit dan dinyatakan tak bisa melanjutkan balapan di GP Australia. (Istimewa/@F1)

Formula One 2016 memasuki seri kedua. Pembalap Indonesia, Rio Haryanto, kecewa dengan sesi kualifikasi.

Solopos.com, SAKHIR — Pembalap Manor Racing asal Indonesia, Rio Haryanto, mengaku kecewa dengan hasil kualifikasi Formula One 2016 GP Bahrain, Sabtu (2/4/2016) waktu setempat.

Advertisement

Hasil kualifikasi Formula One 2016 GP Bahrain menempatkan Rio Haryanto di posisi ke-20 karena Kevin Magunessen terkena penalti. Balapan F1 malam ini akan digelar di Sirkuit Internasional Sakhir Bahrain dan disiarkan langsung Global TV pukul 22.00 WIB.

Pada babak kualifikasi Formula One 2016 untuk menentukan nomor start para peserta balap mobil F1 tersebut, pembalap berusia 23 tahun itu menempati posisi ke-21 dengan catatan waktu 1 menit 34,190 detik. Sedangkan rekan satu tim Rio Haryanto, pembalap asal Jerman, Pascal Wehrlein, menempati posisi ke-16 dengan catatan waktu 1 menit 32,806 detik.

“Setelah latihan resmi ketiga yang baik pagi ini, saya cukup kecewa dengan sesi kualifikasi. Saya hanya punya waktu untuk satu kesempatan saja dan saya tidak mendapatkan hasil yang cukup bagus dari putaran tercepat saya, ” kata Rio Haryanto, seperti dilansir Antara, Minggu (3/4/2016).

Advertisement

“Jelas terlihat masih ada performa yang dapat muncul dari mobil dan dari saya sehingga kami harus melihat apa yang terjadi dengan format kualifikasi ini dan berusaha untuk mengoptimalkan solusi apapun yang kami miliki di Tiongkok. Sebuah pekerjaan yang lebih sulit untuk esok hari tapi saya masih memiliki harapan besar karena saya jauh lebih senang dengan race pace kami kemarin,” kata pembalap asal Solo, Jateng, tersebut.

Dengan hasil ini, Rio Haryanto akan memulai start pada posisi ke-20 mengingat pembalap tim Renault Kevin Magnussen yang menempati posisi ke-19 harus turun ke posisi terakhir akibat mendapat penalti, sedangkan Pascal tetap memulai start pada posisi ke-16.

Format baru kualifikasi Formula One 2016 memang menuntut para pembalap untuk langsung mencatat waktu yang bagus. Pasalnya, para pembalap yang paling lambat akan segera dieliminasi setiap 90 detik.

Advertisement

“Tentunya saya dan mobil masih bisa lebih baik lagi. Jadi, kita lihat saja apa yang terjadi dengan format ini dan berusaha untuk mengoptimalkan solusi yang kami punya di seri ketiga Tiongkok,” tambah Rio, seperti dilansir Detik, Minggu.

Meski menempati posisi ke-21 dalam kualifikasi, Rio akan start dari posisi ke-20 dalam balapan GP Bahrain pada Minggu malam. Dia diuntungkan oleh hukuman yang diterima Kevin Magnussen, yang akan start dari pit. “Pekerjaan yang lebih sulit, tapi saya tetap menantikannya karena saya jauh lebih senang dengan race pace kami kemarin,” kata Rio.

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif