Jogja
Sabtu, 2 April 2016 - 10:20 WIB

DEMO JOGJA : Aksi Mogok Kru Bus Jogja-Surabaya, Penumpang Terlantar

Redaksi Solopos.com  /  Mediani Dyah Natalia  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - ilustrasi.dok

Demo Jogja dilakukan awak bus AKAP

Harianjogja.com, JOGJA-Para kru bus jurusan Jogja-Surabaya melakukan aksi mogok massal di Terminal Giwangan, Jumat (1/4/2016) pagi. Akibatnya para penumpang sempat terlantar.

Advertisement

“Beberapa penumpang yang akan ke Solo kami arahkan naik kereta api,” kata Kepala Divisi Managemen Transportasi, Unit Pelaksana Teknis (UPT) Terminal Giwangan, Aji Fajar, di kantornya.

Aji mengatakan aksi mogok dilakukan oleh para kru angkutan kota antar provinsi (AKAP) jurusan Jogja-Solo-Surabaya dilakukan sejak Kamis (31/3/2016) malam hinga Jumat pagi. Namun sekitar pukul 09.00 WIB bus kembali beroperasi, “Sudah normal kembali,” katanya.

Salah satu kru PO.Sugeng Rahayu, Agus Subagyo mengatakan yang mogok adalah para Kru Sugeng Rahayu dan kru PO.Mira dan PO.Eka. Aksi itu dilakukan sebagai buntut penganiayaan yang dialami salah satu kru Sugeng Rahayu oleh kru beberapa orang dari kru bus jurusan Jogja-Solo, setelah menurunkan penumpang di S UNS, Kartosuro, Sukoharjo.

Advertisement

Saat menurunkan penumpang, ada penumpang lain yang naik tanpa diketahui. Padahal dalam kesepakatan, bus Surabaya dilarang menaikkan dan menurunkan penumpang di sepanjang jalur Jogja-Solo, mulai dari pintu keluar Terminal Giwangan sampai Solo. “Kami minta ada kepastian hukum proses penganiayaannya,” kata Agus.

Dari aksi mogok massal tersebut juga menghasilkan kesepakatan baru antara kru bus trayek Jogja Surabaya dan kru bus Jogja-Solo. Di antara poin kesepakatannya adalah bus trayek Jogja-Surabaya kelas Ekonomi tidak diperbolehkan menaikkan penumpang sepanjang jalur Jogja-solo, namun untuk bus patas Surabaya-Jogja-Magelang-Purworejo boleh menurunkan penumpang di sepanjang jalur tersebut.

Advertisement
Advertisement
Kata Kunci : Demo Jogja Kekerasan Solo
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif